Keren! Ayo Indonesia Bangun Lapangan Berstandar FIFA untuk Pesepakbola Amatir
Serafin Unus Pasi | 16 Agustus 2021 23:50
Bola.net - Sebuah gebrakan dibuat Ayo Indonesia di tahun 2021 ini. Wadah sepak bola amatir ini tengah membangun sebuah lapangan sepak bola berstandard FIFA untuk membatu perkembangan sepakbola amatir Indonesia.
AYO Indonesia sudah bergerak sebagai wadah para pesepakbola amatir sejak tahun 2016. Setiap tahun mereka menggelar kompetisi dan juga menjadi platform bertanding 5000 tim komunitas amatir.
Di tahun kelima mereka ini, AYO Indonesia membuat sebuah gebrakan. Mereka tengah membangun sebuah lapangan berstandar FIFA di daerah Sentul City, Bogor.
Lapangan ini hanya berjarak sekitar lima menit saja dari AEON Mall. Lapangan ini juga masuk dalam kawasan Taman Budaya Sentul yang merupakan salah satu destinasi wisata yang populer.
CEO Ayo Indonesia, Samuel Hadeli mengatakan bahwa latar belakang ia membangun lapangan berstandar FIFA ini agar para pesepakbola amatir memiliki kesempatan untuk bermain di lapangan yang bagus sehingga kemampuan mereka bisa lebih maksimal.
"Kami melihat minimnya jumlah lapangan sepakbola berkualitas di Indonesia yang tidak berimbang dengan kebutuhan masyarakat, khususnya tim-tim amatir yang sparring melalui aplikasi Ayo Indonesia,"
Lebih lanjut Samuel optimistis bahwa dengan pembangunan lapangan Ayo Arena ini diharapkan bisa membantu perkembangan sepakbola Indonesia dan membantu lahirnya pesepakbola-pesepakbola handal dari tim-tim amatir.
"Kami percaya, tingkat partisipasi bermain bola itu berbanding lurus dengan prestasi sepakbola sebuah negara. Dengan membangun satu tambahan lapangan sepakbola berkualitas tahun ini dan didukung dengan pencarian lawan sparring, kami yakin akan berkontribusi pada angka partisipasi bermain bola di Indonesia," ujar Samuel.
Jika tidak ada halangan, pembangunan Ayo Arena ini akan selesai pada kuartal empat tahun 2021 ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftarkan Pemain Ilegal, C-UKI FC Didiskualifikasi dari Liga Ayo 2 Jakarta 2019
Bola Indonesia 27 September 2019, 17:57
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




