Klub Peserta Liga 1 Diberi Subsidi Rp 7,5 Miliar
Mamat | 17 Maret 2017 10:12
Bola.net - - Beban keuangan klub-klub Liga 1 untuk kompetisi musim 2017 akan sedikit berkurang. Pasalnya, PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi akan memberikan dana subsidi sebesar Rp 7,5 Miliar untuk mereka.
Hal tersebut diumumkan oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Edy Rahmayadi, di Gedung Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (16/3/2017). Nantinya, uang tersebut akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan operasional klub selama satu musim.
PSSI berharap, subsidi tersebut bisa membuat klub-klub Liga 1 menjadi lebih profesional selama berkompetisi. Yang utama, diharap masalah keterlambatan gaji tak akan terjadi lagi di selama kompetisi itu dilangsungkan.
Setiap klub mau dana yang besar dan gaji yang besar ya harus profesional. Kita akan atur pembinaan sepak bola Indonesia, ujar Edy.
Kabar gembiranya tak sampai di situ saja. Edy juga menyatakan bahwa nominal subsidi itu nantinya bisa bertambah lagi.
Nominalnya setiap klub akan mendapatkan Rp 7,5 Miliar dan nantinya bisa akan kita naikkan, serunya.
Besaran dana subsidi tambahan itu sendiri nanti tergantung dari pendapatan yang didapat oleh PT Liga Indonesia Baru dari hasil penjualan hak siar Liga 1. Meski demikian, sampai saat ini belum diketahui persis siapa yang akan mendapat hak siar tersebut.
Hak siar ada kesepakatan dan kita akan bicarakan masalah jadwal serta lokasi dengan klub yang harus ditayangkan, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




