Klub Vietnam Ini Bercandanya Keterlaluan: Mau Datangkan Lionel Messi dan Luka Modric!
Asad Arifin | 26 Juli 2024 11:02
Bola.net - Klub asal Vietnam, Binh Duong, punya rencana yang sensasional. Sebab, pelatih Hoang Anh Tuan mengatakan timnya ingin mendatangkan Luka Modric dan Lionel Messi sekaligus.
Liga kasta tertinggi di Vietnam, V1 League musim 2023/2024 baru saja usai. Saat ini, klub-klub Vietnam tengah bersiap untuk musim baru termasuk Binh Duong.
Binh Duong tidak mencapai prestasi yang bagus pada musim 2023/2024 lalu. Sebab, mereka hanya berada di posisi ke-9 klasemen akhir V1 League dengan catatan 35 poin.
Binh Duong ingin meraih prestasi yang lebih baik pada musim 2024/2025. Salah satunya adalah dengan cara merombak komposisi pemain asingnya. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Luka Modric dan Lionel Messi ke Vietnam?

Binh Duong diperkuat lima pemain asing pada V1 League 2023/2024 lalu. Beberapa pemain asing mereka tidak tampil optimal. Nah, faktor ini membuat pelatih Hoang Anh Tuan untuk merombaknya.
Menariknya, kepada media lokal, Hoang Anh Tuan menyebut nama-nama besar sebagai calon pemain asing Binh Duong musim depan.
"Misalkan punya Luka Modric, saya juga ingin Lionel Messi. Tim sudah punya Tien Linh dan banyak pemain lainnya. Kalau ada Luka Modric dan Messi, itu sudah cukup," kata pelatih Hoang Anh Tuan kepada FPT Play.
Media Vietnam, TheThao247, menafsirkan ucapan Hoang Anh Tuan sebagai candaan belaka. "Ini sekedar berbagi lebih untuk hiburan daripada kenyataan," tulis mereka.
Bakal Sangat Sulit Terwujud

Sulit membayangkan pernyataan Hoang Anh Tuan benar-benar terjadi. Sebab, Luka Modric sudah punya rencana dan pilihan. Modric telah memutuskan bertahan di Real Madrid minimal hingga akhir musim 2024/2025 ini.
Lionel Messi juga masih punya kontrak dengan Inter Miami. Pemain 37 tahun itu punya kontrak hingga Desember 2025 yang akan datang. Jadi, sulit membayangkan La Pulga akan pindah ke Vietnam.
Bahkan, jika kedua pemain berstatus free transfer, Binh Duong akan bersaing dengan klub top lain untuk mendapatkan jasa mereka.
Sumber: TheThao247
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













