La Nyalla cs Kembali ke PSSI, KPSI Jalan Terus
Editor Bolanet | 22 Februari 2013 11:15
- Meski para tokohnya kembali ke PSSI, KPSI dipastikan tidak akan bubar jalan. Hal ini diungkapkan Ketua Umum KPSI, La Nyalla Mahmud Mattalitti.
Lanjutkan! ujar La Nyalla, menjawab pertanyaan terkait nasib KPSI setelah dia dan tiga koleganya (Erwin Dwi Budiawan, Roberto Rouw dan Tonny Apriliani) kembali ke PSSI.
Lebih lanjut, La Nyalla juga mengatakan tidak akan ada yang berubah meski dia kembali menjadi anggota Komite Eksekutif PSSI. Pria kelahiran 10 Mei 1959 ini juga menyebut bahwa alasan kembalinya dia dan rekan-rekannya sebagai anggota Komite Eksekutif PSSI karena memenuhi amanat MoU antara PSSI dan KPSI.
Ini merupakan perintah MoU. Saya menghargai MoU ini, tutur La Nyalla.
Sebelumnya, rencana kembalinya La Nyalla Mattalitti, Erwin Dwi Budiawan, Roberto Rouw dan Tonny Apriliani disambut positif oleh Tondo Widodo. Menurut Deputi Sekretaris Jenderal PSSI ini, dengan bergabungnya lagi keempat mantan anggota Exco PSSI itu, konflik sepakbola Indonesia bisa jadi bakal segera usai.
Dengan kembalinya mereka ke PSSI, berarti mereka mengakui lagi kepemimpinan PSSI sekarang, berarti juga tidak ada lagi PSSI KLB Ancol dan juga KPSI, ujar Tondo.
Liga juga akan lebih mudah untuk disatukan karena pimpinan mereka sudah ada di dalam PSSI. Timnas akan lebih kuat. Selain itu, sudah tidak lagi diperlukan adanya kongres, dia menandaskan. (den/row)
Lanjutkan! ujar La Nyalla, menjawab pertanyaan terkait nasib KPSI setelah dia dan tiga koleganya (Erwin Dwi Budiawan, Roberto Rouw dan Tonny Apriliani) kembali ke PSSI.
Lebih lanjut, La Nyalla juga mengatakan tidak akan ada yang berubah meski dia kembali menjadi anggota Komite Eksekutif PSSI. Pria kelahiran 10 Mei 1959 ini juga menyebut bahwa alasan kembalinya dia dan rekan-rekannya sebagai anggota Komite Eksekutif PSSI karena memenuhi amanat MoU antara PSSI dan KPSI.
Ini merupakan perintah MoU. Saya menghargai MoU ini, tutur La Nyalla.
Sebelumnya, rencana kembalinya La Nyalla Mattalitti, Erwin Dwi Budiawan, Roberto Rouw dan Tonny Apriliani disambut positif oleh Tondo Widodo. Menurut Deputi Sekretaris Jenderal PSSI ini, dengan bergabungnya lagi keempat mantan anggota Exco PSSI itu, konflik sepakbola Indonesia bisa jadi bakal segera usai.
Dengan kembalinya mereka ke PSSI, berarti mereka mengakui lagi kepemimpinan PSSI sekarang, berarti juga tidak ada lagi PSSI KLB Ancol dan juga KPSI, ujar Tondo.
Liga juga akan lebih mudah untuk disatukan karena pimpinan mereka sudah ada di dalam PSSI. Timnas akan lebih kuat. Selain itu, sudah tidak lagi diperlukan adanya kongres, dia menandaskan. (den/row)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Tegaskan Tidak Cawe-Cawe soal Absennya Marselino Ferdinan dari Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 September 2025, 12:46 -
Pendeknya Persiapan Timnas Indonesia untuk R4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Tim Nasional 25 September 2025, 18:42
LATEST UPDATE
-
Kontroversi Laga La Liga di Miami: Memang Harus Berani Beda!
Liga Spanyol 15 Oktober 2025, 07:02 -
Barcelona Krisis Cedera, Lewandowski Dipastikan Absen di El Clasico
Liga Spanyol 15 Oktober 2025, 06:59 -
Menang 2-1 atas Uni Emirat Arab, Qatar Pastikan Tiket Piala Dunia 2026
Piala Dunia 15 Oktober 2025, 05:36 -
Arab Saudi Lolos ke Piala Dunia 2026 Usai Tahan Imbang Irak 0-0 di Jeddah
Piala Dunia 15 Oktober 2025, 05:32
LATEST EDITORIAL
-
5 Mantan Anak Buah Arsene Wenger yang Kini Menjadi Pelatih
Editorial 15 Oktober 2025, 00:03 -
Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pergi Januari Nanti
Editorial 14 Oktober 2025, 17:33 -
5 Bek Tengah Tangguh yang Bisa Didapat Gratis pada 2026
Editorial 13 Oktober 2025, 17:23 -
6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Piala Dunia 2026
Editorial 13 Oktober 2025, 16:42