Latihan Sekali, Pemain Baru Arema FC Ini Mengalami Cedera
Haris Suhud | 13 Desember 2017 12:07
Bola.net - - Nasib sial menimpa pemain baru Arema FC, Rivaldi Bawuo. ia baru saja menjalani latihan perdana bersama penggawa Singo Edan sialnya ia mengalami cedera sehingga tak bisa melanjutkan latihan.
Rivaldi sendiri baru gabung dengan klub asal Malang tersebut di bursa transfer tahun ini. Musim lalu, ia membela Kalteng Putera dan menjadi top skor di Liga 2.
Rivaldi mengalami cedera di Arema ketika menjalani latihan pertama dan mengalami benturan dengan rekannya, Galih. Rivaldi mengalami benturan tersebut ketika hendak akan memberikan umpan silang.
Ia kemudian jatuh dengan tumpuan yang tidak tepat. Ia langsung diusung ke luar lapangan untuk mendapat penanganan medis. Saat berjalan, ia tak berani memberi tekanan pada kaki kanannya.
Seberapa parah cedera yang tengah dialami Rivaldi belum bisa dipastikan. Ia akan menjalani tes lebih lanjut.
Arema sendiri rencananya akan ikut tampil di Piala Presiden bulan depan. Kompetisi itu diharapkan bisa menjadi ajang pemanasan sebelum Liga 1 bergulir yang kira-kira akan dimulai pada bulan Februari.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04