Madura United Perkenalkan Maitimo Jadi Pemain Baru
Asad Arifin | 10 Januari 2018 21:43
Bola.net - - Madura United memperkenalkan Raphael Maitimo sebagai pemain baru untuk kompetisi Liga 1 musim 2018. Bergabungnya Maitimo menjawab teka-teki sosok gelandang naturalisasi yang selama ini memang menjadi bidikan manajemen Laskar Sapeh Kerrab.
Hari ini sudah terjawab bahwa mulai hari ini Raphael Maitimo menjadi bagian dari Madura United, ungkap manajer Madura United, Haruna Sumitro dalam jumpa pers, Rabu (10/1).
Niat untuk mendatangkan Maitimo sebenarnya sudah sejak lama menjadi tekad Madura United, bahkan ketika masih berseragam Arema FC, komunikasi manajemen dengan pemain naturalisasi asal Belanda itu sudah terjalin secara serius.
Secara umum saya sampaikan bahwa proses rekruitmen Maitimo sebenarnya sudah berlangsung cukup lama, saya mengenal dan berkomunikasi dengan Raphael sejak sebelum dia berada di Persib Bandung, imbuh Haruna.
Presiden klub sudah bertemu atau punya keinginan sejak dia belum di Persib bandung. Tetapi pada saat itu Raphael sedang menunggu kejelasan sehingga tahun 2017 menjadi bagian dari Persib Bandung, sambungnya.
Mantan Ketua Asprov PSSI Jawa Timur itu juga menegaskan bahwa proses kepindahan Maitimo dari Persib juga berlangsung secara profesional dan transparan. Serta atas persetujuan dari tim lama Maitimo yakni Persib.
Apa yang diminta Persib sudah dipenuhi dan dibayar oleh Madura United sesuai dengan keinginan dan sudah diterima oleh Persib Bandung, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








