Mantan Panglima TNI Mantap Maju Sebagai Calon Ketua PSSI
Editor Bolanet | 5 September 2016 19:09
Moeldoko maju sebagai bakal calon ketum PSSI karena mendapatkan dukungan dari beberapa voters atau pemilik suara. Selain itu, pria 59 tahun ini juga berniat membenahi tata kelola sepakbola Indonesia yang dinilainya belum baik.
Saya ingin sama-sama menjadikan PSSI yang lebih baik lagi, dan membuat prestasi gemilang. Itu saja motivasi saya, ujar Moeldoko dalam keterangan persnya kepada sejumlah wartawan.
Jika terpilih sebagai PSSI 1, Moeldoko mengaku akan fokus untuk membenahi intern organisasi. Sebab baginya, yang jauh lebih penting adalah membangun kebersamaan agar tidak ada kelompok yang menghambat jalannya PSSI.
Semoga nanti saya dengan pemilik suara bisa maju bersama demi prestasi yang gemilang. Mudah-mudahan kehadiran saya bisa memberikan hal itu, ungkapnya.
Saya juga sudah ada komunikasi dengan pemilik suara. Jadi saya maju sudah ada tujuan, dan yang penting sekarang tujuannya tetap sama, tambahnya.
Selain Moeldoko, ada dua nama yang juga diusung sebagai ketum PSSI dari kalangan TNI. Mereka adalah Pangkostrad TNI, Letnan Jenderal (Letjen), Edy Rahmayadi, dan Brigadir Jenderal (purn), Bernard Limbong. [initial] (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
Tim Nasional 11 Januari 2026, 06:43
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








