Marc Klok Jelang Persib Vs Persija di BRI Super League: Ada Kualitas dan Rivalitas
Ari Prayoga | 8 Januari 2026 16:01
Bola.net - Kapten sekaligus gelandang Persib Bandung, Marc Klok, menyampaikan pandangannya menjelang laga melawan Persija Jakarta di BRI Super League 2025/26. Pertandingan ini mempertemukan dua rival dengan tensi tinggi di sepak bola nasional.
Persib akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Laga itu bakal diadakan pada Minggu (11/1) pukul 15.30 WIB dalam lanjutan pekan ke-17 BRI Super League 2025/26.
Marc Klok menilai Persija sebagai tim yang memiliki kualitas dan kedalaman skuad yang patut diwaspadai. Ia menegaskan bahwa kekuatan lawan tidak bisa dipandang sebelah mata, terutama dengan konsistensi yang ditunjukkan musim ini.
Menurut Klok, Persija tetap menunjukkan level permainan yang solid jika dibandingkan musim sebelumnya. Hal itu membuat duel kali ini diprediksi berlangsung ketat sejak menit awal.
Penilaian ke Persija

Pemain bernomor punggung 23 itu menekankan bahwa jarak persaingan kedua tim sangat tipis. Rivalitas panjang menjadi faktor yang menambah intensitas pertandingan di atas lapangan.
Klok menilai kualitas kedua tim akan menjadi penentu utama hasil akhir laga. Ia menyebut hasil pertandingan baru bisa disimpulkan setelah 90 menit pertandingan dijalani.
"Selalu baik, banyak kualitas. Musim ini juga mereka itu dibanding musim lalu, tapi ini match sangat dekat, rivalitas ada, kualitas ada, kita lihat setelah 90 menit siapa tim yang lebih baik," ujar Marc Klok.
Pesan untuk Bobotoh

Selain membahas kekuatan lawan, Klok juga menyampaikan pesan khusus kepada fans Persib, Bobotoh. Ia berharap dukungan suporter tetap diberikan dengan cara yang positif dan bertanggung jawab.
"Selalu saling menjaga satu sama lain, jaga pertandingan nanti, mari jadikan hari yang menyenangkan," tuturnya.
"Pasti banyak emosi, tapi yang penting jaga selalu keselamatan, kasih yang terbaik untuk suport, kita dukung kita 90 menit sampai akhir, semoga kita berpesta setelah pertandingan," imbuh Marc Klok, yang pernah berbaju Persija itu.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Jangan Lewatkan!
- Duel Persib Vs Persija, Klub Terminim Kebobolan Diadu dengan Tim dengan Ketajaman Paling Menyeramkan di BRI Super League
- Wasit Top Asia Asal Korea Dikabarkan Pimpin Laga Persib Vs Persija di BRI Super League
- BRI Super League: Bojan Hodak Pastikan Andrew Jung Absen di Persib vs Persija, Beckham Putra dan Teja Paku Alam Cedera Ringan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
LATEST UPDATE
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







