Menangi Uji Coba, Arema FC Disebut Masih Harus Berbenah
Serafin Unus Pasi | 10 September 2020 18:57
Bola.net - Sukses anak asuhnya meraih kemenangan pada laga uji coba kontra tim PON Jawa Timur tak membuat Charis Yulianto puas sepenuhnya. Asisten Pelatih Arema FC ini mengaku masih ada sejumlah hal yang harus dibenahi dari permainan anak asuhnya.
Salah satu yang disebut perlu untuk dibenahi lagi adalah kreativitas lini tengah timnya untuk membongkar pertahanan lawan.
"Ini jadi bahan evaluasi, terutama bagi lini tengah," kata Charis.
"Kami akan terus perbaiki. Bukan hanya untuk hari ini saja. Kami akan terus berbenah," sambungnya.
Menurut Charis, kerapnya barisan gelandang Arema gagal membongkar pertahanan tim PON Jatim juga tak lepas dari tangguhnya lawan mereka. Skuad besutan Rudy William Keltjes ini mampu memberikan tekanan yang membuat para penggawa Arema tak bisa leluasa menguasai pertandingan.
"Lawan, sesuai harapan kami, memiliki kualitas yang baik. Mereka mampu memberikan tekanan," tuturnya.
Sebelumnya, Arema FC sukses kembali memetik kemenangan pada laga uji coba mereka. Kali ini, mereka sukses meraih hasil positif kala menghadapi tim PON Jawa Timur.
Dalam pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (10/09), klub berlogo singa mengepal ini menang dengan skor 2-0. Gol-gol kemenangan Arema pada laga tersebut dicetak Ridwan Tawainella dan M. Rafli.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Soroti Penyelesaian Akhir
Selain kreativitas timnya, Charis juga menyoroti soal penyelesaian akhir mereka. Menurut pelatih berusia 42 tahun tersebut, para pemain Arema masih kerap membuang peluang mencetak gol.
"Kami sempat memiliki sejumlah peluang mencetak gol. Para pemain seperti kurang tenang," kata Charis.
"Yang pasti, kami akan gunakan waktu dua pekan yang ada tersisa sebelum kompetisi ini untuk membenahi tim," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









