Mendikbud Sambut Positif Bergulirnya Gala Siswa
Serafin Unus Pasi | 12 Mei 2018 20:31
Bola.net - - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendi menyambut gembira digulirkannya kompetisi sepakbola tingkat SMP, Gala Siswa. Muhadjir menilai kompetisi ini merupakan salah satu upaya untuk mencati bibit-bibit pesepakbola Indonesia melalui jalur pendidikan.
Saat ini, kami ingin menciptakan bibit pesepakbola nasional sejak dini, ujar Muhadjir.
Ini adalah upaya agar kita tak terus tertinggal dari negara-negara lain, sambungnya.
Menurut Muhadjir, dalam mencari bibit peaepakbola ini, Kemendikbud bekerja sama dengan PSSI dan KONI. Kerja sama ini, sambung mantan rektor Universitas Muhamadiyah Malang tersebut, terkait dengan proses talent scouting pada ajang Gala Siswa.
Mereka akan melacak bibit-bibit unggul untuk bisa jadi pesepakbola profesional, tuturnya.
Gala Siswa untuk wilayah Kota Malang sendiri dihelat di Lapangan Aji Santoso International Football Academy (ASIFA) Kota Malang. Pembukaan perhelatan ini dilakukan oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani, Sabtu .
Dalam sambutannya sebelum melakukan kick-off, sebagai simbol dibukanya acara ini, Puan berharap agar perhelatan ini berlangsung dalam semangat sportivitas.
Saya harap tim yang berhasil memenangi ajang ini adalah tim terbaik, yang layak mewakili Kota Malang, ucap Puan.
Sementara, bagi yang belum berhasil, agar tak berputus asa untuk berbenah dan berupaya agar lebih baik lagi ke depannya, ia menandaskan.
Baca Juga:
- Persela Punya Ketergantungan Pada Diego Assis?
- Disanksi Dua Laga dan Denda 10 Juta, Winger Persebaya Kecewa
- Sebagai Mantan, Hilton Moreira Akan Tetap Selebrasi Jika Bobol Gawang Persib
- Usai Hadapi Home United, Persija Jakarta Wajib Hengkang dari SUGBK
- Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Liga 1 Hari Ini, 12 Mei 2018
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hadapi Persikabo 1973, Arema FC Tak Gentar Rekor Apik Aji Santoso
Bola Indonesia 29 Februari 2024, 21:47
-
Hadapi Madura United, Aji Santoso Harap Persikabo 1973 Lebih Ganas Manfaatkan Peluang
Bola Indonesia 26 Februari 2024, 06:34
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








