Pakai Nomor 30, Andik Ungkap Alasan Gabung Kedah FA
Asad Arifin | 9 Februari 2018 22:33
Bola.net - - Andik Vermansah resmi bergabung dengan klub Kedah FA dan akan memakai nomor punggung 30 di klub barunya ini. Andik mengaku memilih Kedah FA karena suporter Kedah FA banyak yang memintanya untuk bergabung di musim ini.
Ada yang unik dari keputusan Andik setelah resmi bergabung dengan Kedah FA. Pemain berusia 26 tahun akan memakai nomor 30 di jerseynya. Nomor yang sebenarnya cukup asing. Selama ini, Andik identik dengan nomor punggung 7 atau 21.
Di awal karirnya bersama Persebaya Surabaya, Andik pernah memakai nomor punggung 3. Ia juga pernah memakai nomor 10 saat bermain di Persebaya.
Andik akan menyarung jersi bernombor 30 pada musim ini, tulis Kedah FA di akun instagram resmi klub.
Sementara itu, pada sebuah video yang diunggah oleh akun facebook Kedah FA, Andik mengungkap alasan mengapa ia akhirnya bergabung dengan klub berjuluk Elang Merah ini. Salah satu alasan Andik adalah banyak fans Kedah FA yang meminta dia bergabung.
Sebelum ke sini sudah banyak fans Kedah FA yang mengirim pesan kepada saya untuk minta bergabung. Jadi, saya sangat tertarik bergabung ke Kedah FA dan saya 100 persen ingin ke sini, ucap Andik.
Untuk pekerja-pekerja TKI yang ada di Kedah dan Pinang, lihat pertandingan saya dan saya akan berikan yang terbaik untuk Kedah FA dan negara saya, janji pemain kelahiran Jember tersebut.
Sebelum bergabung dengan Kedah FA, Andik sempat dirumorkan bermain di beberapa klub papan atas Indonesia. Pasca negosiasi dengan Persebaya gagal, Andik disebut jadi incaran Madura United, Bali United dan Persib Bandung.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jese Rodriguez, Eks Pemain Real Madrid Resmi Gabung Johor Darul Takzim
Asia 5 Oktober 2024, 19:40
-
Main 90 Menit dan Jadi Kapten, Jordi Amat Bawa JDT Hempaskan Terengganu
Asia 26 Juli 2024, 21:55
-
Liga Malaysia Musim 2024/2025 Pakai 10 Pemain Asing
Bola Indonesia 31 Januari 2024, 13:26
-
Terima Kasih! Saddil Ramdani Ucapkan Salam Perpisahan Dengan Sabah FC
Tim Nasional 18 Desember 2023, 17:04
-
Bos JDT Semprot Suporter yang Minta Jordi Amat Ditendang dari Skuad: Jangan Asal Bacot!
Tim Nasional 12 Desember 2023, 04:14
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





