Penyerang Muda Arema Tegaskan Target Kemenangan Kala Jamu Bali United
Serafin Unus Pasi | 19 Oktober 2018 18:33
Bola.net - Ahmad Nur Hardianto menegaskan tekad timnya untuk bisa meraih poin penuh kala menjamu Bali United, pada laga lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018 ini. Penyerang Arema tersebut mengaku tak ada pilihan lain bagi timnya selain meraih poin penuh pada pertandingan ini.
Arema FC akan menghadapi Bali United pada laga pekan ke-26 Liga 1 musim ini. Pertandingan tersebut akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Sabtu (20/10).
"Kami harus bisa meraih kemenangan pada pertandingan ini," ujar Hardianto, pada Bola.net.
"Apalagi, saat ini, kami bermain di kandang sendiri. Tentu kami harus bisa memanfaatkannya sebaik mungkin," sambungnya.
Menurut pemain yang karib disapa Dian ini, asa timnya meraih kemenangan pada pertandingan ini tak bakal mudah diwujudkan. Pasalnya, Serdadu Tridatu, julukan Bali United, bukan tim sembarangan.
"Mereka tim bagus. Pemain-pemain mereka berkualitas dan memiliki kemampuan merata," tuturnya.
Namun, Dian tak mau lempar handuk. Pemain berusia 23 tahun ini mengaku memiliki tips untuk bisa meredam kekuatan Melvin Platje dan kawan-kawan pada laga tersebut.
"Kuncinya hanya kerja keras. Selain itu, kami harus bisa kompak dan disiplin pada pertandingan ini," ucap pemain asal Lamongan tersebut.
Sementara itu, demi meraih kemenangan, Dian mengaku siap berkorban. Pemain yang sempat memperkuat Timnas U-23 ini rela tak mencetak gol, dan meneruskan tren positif dari dua pertandingan terakhirnya, asalkan Arema bisa menang.
"Kemenangan Arema merupakan hal terpenting dan prioritas saya saat ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







