Persela Lontarkan Pujian kepada PSM Makassar
Asad Arifin | 13 April 2017 19:49
Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Herry Kiswanto melontarkan pujian kepada calon lawannya, PSM Makassar. Herkis menyebut klub berjuluk Laskar Ayam Jantan tersebut sebagai calon juara Liga 1.
Tim bagus itu (PSM Makassar - red), calon juara, mereka kan targetnya juara. Kita pasti mengapresiasi mereka yang punya target besar, ungkap Herkis, Kamis (13/4).
Menurut Herkis, PSM Makassar memiliki pemain yang matang dan sudah malang melintang di pentas sepak bola tanah air. Sehingga ia harus lebih waspada saat bertamu ke Stadion Andi Mattalatta, Makassar.
Yang jelas mereka main sebagai tuan rumah tentu akan memanfaatkan posisinya sebagai tuan rumah, kita harus waspada, imbuh Herkis.
Tetapi meski materi pemainnya kalah mentereng, mantan arsitek PSS Sleman tersebut tak keder menghadapi tim asal Sulawesi selatan itu. Ia tetap akan berusaha mencuri poin dari kandang PSM Makassar.
Meski pemain yang saya punyai kalah mentereng dari mereka, saya akan coba mengimbangi permainan mereka supaya kita dapat poin disana, tegasnya.
Sementara sesuai jadwal Persela Lamongan akan menghadapi PSM Makassar pada Minggu (16/4) pukul 15.00 WIB. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19










