Persib Bandung, Man City, Bayern Munchen, Real Madrid, dan Tim yang Belum Kalah di Liga Domestik
Asad Arifin | 21 Oktober 2024 09:25
Bola.net - Persib Bandung jadi satu-satunya tim yang belum merasakan kekalahan hingga pekan ke-8 BRI Liga 1 2024/2025. Di liga lain, ada Real Madrid, Bayern Munchen, hingga Juventus yang belum terkalahkan di pentas domestik.
Pada pekan ke-8, Persib meraih hasil yang impresif. Maung Bandung menang 2-0 lawan Persebaya Surabaya pada duel di Stadion Si Jalak Harupat. Dua gol Persib dicetak Edo Febriansyah dan Ciro Alves.
Persib mengakhiri catatan unbeaten milik Persebaya, sekaligus jadi satu-satunya tim yang belum kalah. Persib empat kali menang dan imbang, meraih 16 poin dan berada di posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1.
Di liga-liga lain, beberapa tim juga punya catatan mirip dengan Persib. Juventus belum terkalahkan di Serie A. Begitu juga dengan Bayern Munchen yang tampil impresif di Bundesliga pada awal musim 2024/2025 nanti.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Manchester City di Premier League

Arsenal tumbang dari Bournemouth pada laga pekan ke-8 Premier League 2024/2025. Hasil ini membuat Man City jadi satu-satunya tim yang belum kalah di Premier League.
Man City menang 2-1 atas Wolves pada laga pekan ke-8. Laga ini berjalan dramatis bagi Man City. Mereka baru bisa memastikan kemenangan pada menit 90+5. Gol kemenangan Man City dicetak Jhon Stones, menerima umpan Phil Foden.
Meskipun belum kalah, Man City bukanlah pemuncak klasemen Premier League. Man City ada di peringkat kedua klasemen dengan 20 poin, terpaut satu poin dari Liverpool yang menguasai klasemen Premier League
Real Madrid dan Atletico Madrid di La Liga

Barcelona berada di puncak klasemen pekan ke-10 La Liga, dengan 27 poin. Namun, klub asal Catalan itu sudah menelan kekalahan. Dari 10 laga, mereka sembilan kali menang dan sekali kalah.
Hingga pekan ke-10, tersisa dua tim yang belum kalah di La Liga yakni Real Madrid dan Atletico Madrid.
Real Madrid meraih tujuh kemenangan dan tiga imbang pada 10 laga yang dimainkan. Pasukan Carlo Ancelotti itu meraih 24 poin dan berada di posisi kedua. Sedangkan, Atletico lima kali menang dan imbang dari 10 laga mereka.
Juventus, PSG, dan Bayern Munchen Juga Belum Kalah

Juventus bermain cukup apik pada awal musim 2024/2025. Juventus belum terkalahkan pada delapan laga awal yang dimainkan, empat kali kalah dan imbang. Juventus juga baru kebobolan satu gol pada periode ini.
Selain Juventus, juga klub-klub yang sudah dibahas di atas, beberapa klub juga belum kalah. Di Bundesliga, ada Bayern Munchen dan RB Leipzig yang belum terkalahkan.
Sementara, di Ligue 1, ada tiga tim yang belum kalah yakni PSG, AS Monaco, RC Lens. Terakhir, di Eredivisie, ada PSV Eindhoven, Utrecht, dan Feyenoord yang belum pernah kalah.
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 07:04
-
Juventus vs Napoli: Berikan Segalanya demi Hasil Terbaik di Laga Penuh Gengsi
Liga Italia 25 Januari 2026, 06:23
-
Man of the Match Villarreal vs Real Madrid: Kylian Mbappe
Liga Spanyol 25 Januari 2026, 06:19
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 25 Januari 2026, 06:18
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 25 Januari 2026, 06:07
LATEST UPDATE
-
Arsenal vs Man Utd: Ujian Emirates, Statistik Tak Bersahabat Mengadang Setan Merah
Liga Inggris 25 Januari 2026, 11:43
-
Juventus vs Napoli: Laga Wajib Menang
Liga Italia 25 Januari 2026, 08:00
-
Tempat Menonton Persib vs PSBS Biak Hari Ini di Indosiar dan Vidio
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 07:40
-
Tempat Menonton PSIM vs Persebaya Hari Ini di Indosiar dan Vidio
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 07:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




