Persija Enggak Masalah Jamu Persib di Patriot: Kalau di JIS Atmosfer Luar Biasa, tapi Mau Bagaimana
Serafin Unus Pasi | 12 Februari 2025 17:25
Bola.net - Persija Jakarta tidak masalah menjamu Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi bukan di Jakarta International Stadium (JIS) atau Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Persija sempat ingin bermain di JIS atau SUGBK untuk melawan Persib di BRI Liga 1 2024/2025. Namun kedua stadion itu tidak tersedia untuk Macan Kemayoran.
Persija akan menjamu Persib pada Minggu (16/2/2025) pukul 15.30 WIB di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi dalam pekan ke-23 BRI Liga 1. Keharusan tiga poin tidak bisa ditawar lagi untuk Macan Kemayoran.
"Patriot saya pikir kandang kita juga, jadi saya pikir tidak terlalu berpengaruh," ujar asisten pelatih Persija, Ricky Nelson.
2 Musim Terakhir Jamu Persib di Stadion Patriot
Dalam dua musim terakhir, Persija selalu bertindak sebagai tuan rumah untuk Persib di Stadion Patriot. Macan Kemayoran menang 2-0 pada 31 Maret 2023 dan seri 1-1 pada 2 September 2023.
Lebih lenjut, menurut Ricky Nelson, yang penting Persija dapat bermain di sekitaran Jakarta. Dengan begitu, Macan Kemayoran bisa mendapatkan dukungan penuh dari suporternya, The Jakmania.
"Yang penting mainnya di area (dekat) Jakarta, bisa dijangkau The Jakmania, The kayak putaran satu main di Bantul lawan PSM Makassar itu kita rugi banget," tutur Ricky Nelson.
"Walaupun memang kalau di JIS itu atmosfernya luar biasa, tapi ya mau bagaimana, yang penting dekat Jakarta, tidak keluar area Jabodetabek, bisa dijangkau The Jakmania, tetap jadi semangat buat kita," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Profil Evan Dimas: Dari Wonderkid Timnas Indonesia hingga Pelatih SSB pada Usia 29 Tahun
- Persija Tekankan Kemenangan atas Persib Tidak Bisa Ditawar lagi, Enggan Kibarkan Bendera Putih dari Perburuan Juara BRI Liga 1
- Progres Nyata Egy Maulana Vikri Bersama Dewa United di BRI Liga 1
- BRI Liga 1: Vice President of Operations Persib Minta Bobotoh untuk Tidak Datang ke Stadion Patriot saat Menghadapi Persija
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






