Petar Tanggung Biaya Perawatan Rahmat
Editor Bolanet | 9 Januari 2013 19:01
Pelatih PSM Makassar, Petar Segrt, kembali memperlihatkan kepeduliannya kepada anak asuhnya. Saat striker M mengalami cedera, Petar terus memantau kondisi anak asuhnya.
Bahkan pelatih berkebangsaan Kroasia itu juga yang menyarankan agar cedera lututnya tersebut diperiksakan ke dokter. Petar sendiri rela menjemput Rahmat di kampungnya di Kabupaten Takalar meski hujan deras dan menembus beberapa wilayah terendam banjir.
Saat menjalani pemeriksaan di rumah sakit, Petar yang mengantar langsung Rahmat bersama tim medisnya, Rudi Latief. Termasuk saat diputuskan untuk melakukan endescopy dan operasi ringan, Petar tidak segan-segan mengeluarkan kocek pribadinya.
Padahal biayanya tidak murah. Menurut Rudi Latief, untuk pemeriksaan saja habis sekitar Rp 3 jutaan. Terus endoscopy dan perbaikan cedera itu belasan juta, belum termasuk biaya rawat inap dan obat-obatan. Semua itu ditanggung oleh Petar menggunakan uang pribadinya.
Malahan, Petar sempat mengusulkan untuk membawa Rahmat berobat ke luar negeri. Namun disarankan oleh dokter Muhammad Sakti yang menangani Rahmat untuk berobat di Makassar saja meski peralatannya masih minim. Karena biayanya berobat untuk cedera lutut seperti yang dialami Rahmat sangat mahal.
“Saya salut dengan pelatih Petar Segrt. Kepeduliannya kepada pemain sungguh luar biasa. Dia menjemput, mengantar, dan membiayai pengobatan Rahmat,” kata dokter Sakti.
“Padahal, Petar orang asing. Sementara di Makassar banyak pengusaha kaya, tapi kenapa tidak peduli dengan pemain PSM yang membawa nama Makassar?” lanjutnya.
Sementara Petar mengaku harus menalangi sementara biaya pengobatan Rahmat karena kondisi yang mendesak. Menurutnya, kesehatan pemainnya itu yang lebih penting.
“Saya harus menutupi biaya perawatan dan operasi Rahmat. Bagi saya, itu tidak penting karena saya yakin manajemen akan mengembalikan uang saya nantinya. Kesehatan Rahmat yang lebih penting demi penampilannya dan karirnya,” ujar Petar.
Bukan kali ini saja Petar menunjukkan kepedulian berlebih kepada pemainnya. Saat Rasyid A Bakri terkenal tipes, Petar langsung memintanya untuk istirahat. Demikian juga ketika kiper Deny Marcel terkenal sakit yang sama. Petar langsung memintanya untuk rawat di rumah sakit terbaik di Makassar dan biayanya ia tanggung sementara.
Demikian juga saat gaji pemain telat dibayar manajemen, Petar merogoh koceknya sampai ratusan juta untuk menalangi sementara. Ia tidak ingin semangat pemainnya menurun. “Saya hanya ingin melakukan yang terbaik untuk tim ini,” katanya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Petar Sampaikan Salam Perpisahan di Stadion
Bola Indonesia 27 Juni 2013, 11:46
-
Petar Ingin PSM Permanenkan Posisi Imran
Bola Indonesia 25 Juni 2013, 13:13
-
Lawan Persijap, Menanti Comeback M Rahmat
Bola Indonesia 25 Juni 2013, 12:02
-
Petar Berharap Bisa Pamitan di Stadion Andi Mattalatta
Bola Indonesia 24 Juni 2013, 18:10
-
Menunggu Uangnya, Petar Masih Tertahan di Makassar
Bola Indonesia 24 Juni 2013, 17:12
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



