Piala Indonesia: Lumat Persik 4-0, Arema ke Final
Editor Bolanet | 28 Juli 2010 21:50
Derby Jatim ini berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo dan dipimpin oleh wasit Oky Dwi Putra.
Pertandingan babak pertama baru berjalan 2 menit, Arema Indonesia langsung memperoleh peluang melalui Nooh Alamsyah, namun sayang tandukannya menyambut umpan dari rekan senegaranya asal Singapura, M. Ridhuan masih tipis di sisi kanan gawang Persik Kediri.
Dengan hadirnya ribuan Aremania yang datang ke Sidoarjo, membuat Arema Indonesia tampil bebas dan tanpa beban. Tim asal Malang ini tercatat mendapat beberapa kali peluang emas melalui Ahmad Bustomi dan Roman Chemelo, akan tetapi keduanya belum bisa memanfaatkan peluang tersebut untuk mengkonversinya menjadi sebuah gol.
Sementara di kubu Persik, mereka masih sulit untuk lepas dari tekanan Arema Indonesia sepanjang babak pertama ini. Hanya satu peluang saja
Di menit ke 42, M Ridhuan sebenarnya memperoleh peluang, namun ia dengan sengaja melakukan diving untuk mengelabui wasit dan menjatuhkan dirinya di kotak penalti. Walhasil hanya kartu kuning saja yang didapatnya.
Hingga babak pertama usai kedudukan tetap imbang tanpa gol, 0-0.
Babak kedua berjalan, anak asuhan Robert Rene Albert ini tetap tampil ngotot untuk memenangkan pertandingan. Pertandingan baru berjalan 3 menit, tim Singo Edan berhasil mencetak gol melalui Irfan Raditya setelah memanfaatkan kemelut setelah tendangan sudut. 1-0 untuk Arema Indonesia.
Unggul satu gol tetap tidak mengendurkan serangan juara ISL musim 2009/2010 ini, 3 menit setelah gol tersebut, M. Nooh Alamsyah mencetak gol. Akan tetapi hakim garis menganulirnya karena ia sebelumnya telah berada dalam posisi offside.
Persik seperti tersentak dengan gol yang dianulir tersebut, mental mereka seperti jatuh. Hanya berselang 3 menit dari gol yang dianulir tadi, tepatnya di menit ke 51, M.Ridhuan berhasil melepaskan tendangan keras ke gawang Fauzi Toldo, yang tidak mampu menjangkau bola keras tersebut. 2-0 untuk Arema Indonesia.
Persik mulai mengubah strategi mereka dengan memasukkan Saktiawan Sinaga di menit ke 55, Khusnul Yuli di menit ke 59, serta di menit ke 67 Wawan Widiantoro.
Petaka masih saja menghampiri tim Macan Putih, di menit ke 80 Fauzi Toldo dikartu merah oleh wasit Oki, karena pelanggarannya terhadap pemain Arema yang tinggal berhadapan dengannya. Karena jatah pergantian pemain yang dimiliki Persik telah habis, maka dengan terpaksa Wawan Widiantoro menjadi kiper, menggantikan Fauzi.
Singo Edan memperbesar kemenangan mereka melalui kaki Mochamad Fachrudin, 3-0 untuk Arema Indonesia. Dan pemain mereka yang baru saja masuk, Rahmat Affandi menggenapi kemenangan Arema Indonesia menjadi 4-0.
Dengan hasil ini Arema Indonesia lolos ke babak final dan mereka akan melawan wakil dari Palembang, Sriwijaya FC. (bola/fjr)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pembalap JuniorGP 2025: Veda Ega Pratama Jadi Wakil Indonesia
Otomotif 1 November 2025, 16:46
-
Jadwal Lengkap JuniorGP 2025: Ada Veda Ega Pratama Lho!
Otomotif 1 November 2025, 16:46
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 1-4 November 2025
Liga Inggris 1 November 2025, 16:10
-
3 Pemain AC Milan yang Bisa Diandalkan untuk Bungkam AS Roma di Tengah Badai Cedera
Liga Italia 1 November 2025, 16:01
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2025
Tim Nasional 1 November 2025, 15:10
-
Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Wakil Indonesia di Hylo Open 2025
Bulu Tangkis 1 November 2025, 15:01
-
Jadwal Lengkap Pertandingan Hylo Open 2025, 28 Oktober-2 November 2025
Bulu Tangkis 1 November 2025, 15:01
-
Link Live Streaming Pertandingan Hylo Open 2025 di Vidio, 28 Oktober-2 November 2025
Bulu Tangkis 1 November 2025, 15:01
-
Jadwal Lengkap Turnamen BWF 2025, Jangan Lupa Dukung Pebulu Tangkis Indonesia Ya!
Bulu Tangkis 1 November 2025, 15:01
-
Jadwal Live Streaming Babak Semifinal Livoli Divisi 1 2025 Hari Ini di MOJI, 1 November 2025
Voli 1 November 2025, 14:51
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36





