Sabah Dikalahkan Arema, Kurniawan DY Akui Dapat Banyak Pelajaran
Dimas Ardi Prasetya | 11 Februari 2020 23:22
Bola.net - Kekalahan anak asuhnya pada laga pembuka mereka di Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 kontra Arema FC tak membuat Kurniawan Dwi Yulianto risau. Pelatih Sabah FA ini justru mengaku timnya mendapat banyak pelajaran dari pertandingan tersebut.
"Kami mendapat banyak pelajaran," kata Kurniawan, usai laga.
"Menghadapi tim sebesar Arema, kami harus bisa memanfaatkan peluang. Pada pertandingan ini, kami banyak mendapat peluang, tapi gagal mencetak gol," sambungnya.
Menurut Kurniawan, pada pertandingan ini, Arema bermain bagus. Skuad besutan Mario Gomez ini menunjukkan permainan ciamik.
"Mereka juga bermain ngotot. Selamat untuk Arema," tuturnya.
Sebelumnya Sabah FA menelan kekalahan kala menghadapi Arema FC pada laga pembuka mereka di Grup B Piala Gubernur Jatim 2020. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Selasa (11/02/2020), mereka kalah dua gol tanpa balas.
Dalam pertandingan ini, gawang Sabah bobol melalui sepakan penalti Oh In-kyun pada menit empat. Kemudian, setengah jam berselang, gawang mereka kembali bobol melalui gol bunuh diri Randy Baruh Samson.
Dengan kekalahan ini, Sabah berada di peringkat tiga klasemen sementara Grup B. Tembadau -julukan Sabah- akan menghadapi Persija Jakarta pada laga yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kamis (13/02/2020).
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pertandingan Sulit
Sementara itu, gelandang Sabah FA, Petrus Shitembe, mengaku bahwa pertandingan ini sama sekali tak mudah bagi timnya. Arema, menurut pemain asal Namibia tersebut, berhasil membuat tenaga Sabah FA terkuras.
"Banyak energi terkuras pada pertandingan ini," kata Petrus.
"Kami juga tak beruntung pada pertandingan ini. Kami memiliki banyak peluang tapi tidak gol," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Arema FC vs Sabah FA: Skor 2-0
- Kenangan Kurniawan Juarai Piala Gubernur Jatim dengan Persela
- Arema FC: Ada yang Lebih Penting Ketimbang Jadi Juara Pramusim
- Arema Rombak Komposisi Tim, Sabah FA Tak Mau Pandang Sebelah Mata
- Jadwal Piala Gubernur Jatim, Mulai Senin 10 Februari 2020
- Tim Pelatih Arema Puas Terhadap Kondisi Fisik Hendro Siswanto cs
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




