SC Cambuur Dapatkan Servis Stefano Lilipaly
Afdholud Dzikry | 20 Januari 2017 15:20
Bola.net - - Gelandang tim nasional Indonesia, Stefano Lilipaly akan memperkuat klub SC Cambuur. Dia bakal bergabung dengan klub tersebut setelah meninggalkan FC Telstar di akhir musim ini.
Lilipaly saat ini masih terikat kontrak dengan FC Telstar. Dia masih memiliki kewajiban untuk membela klub tersebut hingga bulan Juni mendatang.
Oleh karena itu, dia baru akan resmi berbaju Cambuur mulai musim 2017-2018. Transfer pemain berusia 27 tahun itu pun tak memakan biaya sama sekali alias gratis. Pasalnya menurut aturan Bosman, seorang pemain bebas bernegosiasi dengan klub lain saat kontraknya tersisa enam bulan.
Kepastian bergabungnya Lilipaly dengan Cambuur diumumkan melalui akun Twitter resmi klub yaitu @SCCambuurLwd. Uniknya, mereka menggunakan bahasa Indonesia dalam pengumuman tersebut
Selamat datang Stefano Lilipaly! #StefanoLilipaly #Cambuur, tulis pengumuman resmi klub itu.
Saat ini, Cambuur berlaga di divisi kedua liga sepakbola Belanda, Eerste Divisie. Musim lalu mereka memang bermain di kasta teratas liga negeri Kincir Angin tersebut yakni di Eredivisie. Namun karena hanya bisa menempati posisi juru kunci di akhir musim, mereka terpaksa terdegradasi.
Sementara itu, Lilipaly sendiri masih menjadi pemain reguler di Telstar musim ini. Dia menjadi starter dalam 14 pertandingan dan berhasil mencetak empat gol dan tiga assist.
Lilipaly sendiri sejatinya juga diminati sejumlah klub di tanah air usai tampil menawan saat memperkuat skuat Garuda di Piala AFF 2016 kemarin. Namun, mereka mundur karena nominal kontraknya masih terlampau tinggi untuk ukuran di Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Piala Presiden 2025 Dewa United vs Port FC: Skor 1-2
Bola Indonesia 10 Juli 2025, 17:34
-
Menjelang Piala Presiden 2025, Dewa United Rekrut Stefano Lilipaly
Bola Indonesia 7 Juli 2025, 09:15
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












