Sejumlah Penyebab yang Buat Persija Ditahan Imbang 757 Kepri Jaya
Dimas Ardi Prasetya | 31 Januari 2019 20:59
Bola.net - - Persija Jakarta hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan 757 Kepri Jaya pada leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia di Stadion Citra Mas, Batam, Kamis (31/1/2019). Meski begitu, tim ibu kota tetap lolos ke babak 16 besar, setelah sebelumnya di leg pertama menang telak 8-2.
Usai laga, pelatih Persija, Ivan Venkov Kolev mengungkap sejumlah faktor yang membuat timnya gagal meraih kemenangan di leg kedua. Di antaranya, tim lawan yang bermain lebih baik dibandingkan leg pertama, dan juga faktor lapangan yang membuat permainan Ismed Sofyan dan kawan-kawan tidak berkembang.
"Yang pertama setelah menang 8-2, Kepri juga bermain lebih bagus mereka ambil pelajaran. Faktor kedua karena lapangan di sini jauh lebih keras susah bermain gaya permainan kami, susah bermain dengan lapangan seperti ini," ujar Kolev.
"Faktor ketiga kami ganti banyak pemain dibandingkan dengan game pertama. Karena saya juga ingin kasih kesempatan ke pemain lain biar mengetahui kualitas mereka. Dan terakhir meskipun kami dominasi full di lapangan penyelesaian akhir kami kurang bagus dan kami harus pikir serius masalah ini," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Evaluasi
Kolev pun mengaku akan segera melakukan evaluasi. Terlebih timnya dalam waktu dekat akan tampil pada babak pertama kualifikasi Liga Champions Asia (LCA) melawan wakil Singapura, Home United di Stadion Jalan Besar, Kallang, Selasa (5/2).
"Saya akan perbaiki beberapa hal. Tim Singapura (Home United) juga memiliki level cukup tinggi. Mereka tim bagus. Ada beberapa pemain yang berkelas pasti di game buat kami akan ketat," tutur Kolev.
Pelatih asal Bulgaria ini juga berharap kehadiran Alberto Goncalves dan Jaimerson Xavier bisa membantu timnya di LCA. Adapun, keduanya baru saja dipinjam dari Madura United.
"Ya memang tidak bisa bermain empat tapi kami dapat pinjaman Jaime dan Beto. Saya harap mereka bisa bantu kami," imbuh Kolev.
Berita Video
Berita video 5 hal unik derbi Basque antara Real Sociedad dan Athletic Bilbao yang berbeda dengan El Clasico.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





