Soal Kabar Marko Simic Dipinjam Melaka United, Ini Kata Ferry Paulus
Ari Prayoga | 30 Januari 2021 05:45
Bola.net - Marko Simic dirumorkan akan meninggalkan Persija Jakarta. Striker asal Kroasia itu bakal bergabung ke klub Malaysia, Melaka United, dengan status pinjaman.
Isu ini berawal dari media Malaysia, Cakap Sukan. Dalam pemberitaannya pada Jumat (29/1/2021), Melaka United menginginkan Marko Simic jika gagal merekrut Ivan Lendric.
Sama seperti Marko Simic, Lendric juga lahir di Kroasia. Bomber berusia 29 tahun itu sedang membela FK Zeljeznicar Sarajevo di Liga Bosnia dan Herzegovina.
Cakap Sukan melaporkan, Melaka United telah membangun komunikasi dengan Persija untuk meminjam Simic. Tim ibu Kota diklaim bersedia untuk melepas pemain berusia 33 tahun itu.
Simic pernah bermain di Melaka United pads 2017 sebelum berbaju Persija. Penyerang bertubuh gempal ini mampu mencetak sembilan gol dari sembilan penampilan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Konfirmasi Persija
Direktur Persija, Ferry Paulus, mengonfirmasi kabar timnya akan meminjamkan Simic ke Melaka United.
Ferry mengaku tidak tahu dengan rumor tersebut. Dengan tegas, pria yang karib dipanggil FP itu membantah Simic bakal dilepas ke Melaka United.
"Saya belum dengar soal kabar itu. Saya pastikan Marko Simic tidak dipinjamkan ke Melaka United," ujar Ferry kepada Bola.net, Jumat (29/1).
Ingin Hengkang
Simic memang ingin hengkang dari Persija dengan status pinjaman. Ia sudah gatal ingin kembali bermain setelah kompetisi vakum selama sepuluh bulan.
Kepada media Kroasia, Novilist, Marko Simic telah meminta Persija untuk meminjamkannya ke klub lain. Namun, ia tidak mengungkap tim yang ingin dibelanya itu.
Marko Simic bergabung dengan Persija sejak 2018. Kontraknya di Macan Kemayoran masih tersisa hingga 2023.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








