Tak Ada Kesempatan Kedua untuk Mat Halil
Asad Arifin | 14 April 2017 20:02
Bola.net - - Manajemen Persebaya Surabaya menegaskan tidak akan memanggil kembali Mat Halil untuk memperkuat Bajul Ijo di kompetisi Liga 2. Meski saat ini regulasi di Liga 2 memberikan kesempatan kepada pemain 37 tahun itu.
Tetapi manajemen tetap memberikan kesempatan kepada Mat Halil untuk tetap berada di keluarga besar Persebaya dengan menyiapkan beberapa project untuk pemain yang sudah 18 tahun berseragam Persebaya itu.
Kita sepakat bahwa memang Halil masih ada di keluarga besar Persebaya. Tapi mungkin tidak di tim lagi, cuma kita siapkan project untuk Halil ke depan, ungkap Direktur Persebaya, Chandra Wahyudi, Jumat (14/4).
Salah satu project yang disiapkan oleh manajemen untuk pemain kelahiran 3 Juli 1979 tersebut adalah kompetisi amatir. Sebab ada beberapa program yang akan diikuti oleh Persebaya Surabaya di Liga Amatir.
Kita sudah komunikasikan dengan Mat Halil juga dan kita sepakat bahwa nanti memang ada tempat dan juga project-project yang tidak kalah bagus dan menunjang karir Halil ke depan, imbuhnya.
Sebelumnya, Mat Halil terpental dari skuat Persebaya Surabaya setelah regulasi melarang tim Liga 2 dihuni pemain di atas 35 tahun. Belakangan regulasi itu berubah, meski pada akhirnya tidak bisa mengembalikan Mat Halil ke Persebaya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League Pekan Ini Live di Indosiar dan Vidio, 16-20 Oktober 2025
Tim Nasional 16 Oktober 2025, 15:10 -
Link Live Streaming BRI Super League: Dewa United vs Persebaya, Bajul Ijo Dihantui Kutukan!
Liga Italia 26 September 2025, 12:03 -
Prediksi BRI Super League: Dewa United vs Persebaya Surabaya 26 September 2025
Bola Indonesia 26 September 2025, 02:40 -
Jadwal BRI Super League Pekan Ini Live di Indosiar dan Vidio, 25-28 September 2025
Bola Indonesia 25 September 2025, 15:08
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04