Tragedi Kanjuruhan buat Thomas Doll Kehilangan Motivasi Membicarakan Sepak Bola
Asad Arifin | 4 Oktober 2022 14:18
Bola.net - Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan lebih dari 100 orang membuat pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll sedih. Juru taktik asal Jerman ini pun kehilangan motivasi untuk membicarakan sepak bola.
Seperti diketahui, tragedi Kanjuruhan pada Sabtu (1/10/2022) malam WIB, usai laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya dalam pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 telah merenggut 125 nyawa.
"Saya merasakan kesedihan yang luar biasa, karena hal seperti ini tidak boleh terjadi di sepak bola. Saya mengucapkan turut berbela sungkawa pada keluarga dan kerabat korban," ujar Thomas Doll, disadur dari laman klub, Selasa (4/10).
"Saya akan membahas sepak bola lagi ketika semua masalah yang menyebabkan tragedi ini sudah terselesaikan," katanya menambahkan.
Tak hanya menelan banyak korban jiwa, tragedi Kanjuruhan juga menyebabkan 302 orang luka ringan dan 21 orang luka berat.
Berharap Tak Terjadi Lagi
Kesedihan juga dirasakan oleh kiper sekaligus kapten Persija, Andritany Ardhiyasa. Ia berharap tragedi Kanjuruhan menjadi insiden terakhir di sepak bola Indonesia.
"Semoga semua korban mendapatkan tempat terbaik di sisinya, dan keluarga korban diberi kekuatan," tutur penjaga gawang berusia 30 tahun ini.
"Saya berharap hal seperti ini tidak terjadi lagi di masa depan, karena kami menginginkan sepak bola adalah olahraga yang bisa dinikmati oleh semua kalangan tanpa ada rasa takut,” imbuh Andritany.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: PSM Makassar vs Arema FC 19 Oktober 2025
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 23:46 -
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04