Tuntut Manajemen Terbuka, Puluhan Aremania Lurug Kantor Arema Indonesia
Asad Arifin | 17 November 2016 20:59
Bola.net - - Puluhan Aremania, julukan suporter Arema, melurug kantor Arema Indonesia di kawasan Tidar, Malang, Kamis sore tadi. Mereka menuntut kejelasan dan bukti bahwa klub berjuluk Singo Edan ini layak didukung.
Tujuan kita untuk mencari jawaban dari keraguan kami selama ini. Minimal, kami bisa yakin bahwa tim ini layak didukung, ujar salah seorang Aremania yang ikut aksi ini, Firman Anang.
Sebelumnya, menurut pengakuan sejumlah peserta demo, mereka tidak berencana untuk menggelar aksi pada hari ini. Namun, karena mendengar bahwa manajemen klub tersebut sedang berkumpul di Malang, mereka memajukan aksi dan mengubah format aksi menjadi dialog.
Dalam dialog ini, Aremania ditemui langsung Direktur Operasional Arema Indonesia Haris Fambudy, Direktur Legal Erpin Yuliono dan istri pendiri Arema Indonesia (alm) Lucky Acub Zainal, Novi Zainal. Pada pertemuan ini, manajemen Arema Indonesia mengabulkan permintaan Aremania yang meminta bukti legalitas klub tersebut.
Mereka menunjukkan bukti pengakuan dari Dirjen AHU Depkumham terkait PT Arema Indonesia. Selain itu, mereka juga menunjukkan NPWP asli atas nama PT Arema Indonesia.
Menanggapi bukti-bukti yang dibeber manajemen tersebut, para peserta aksi tersebut mengaku belum bisa mengambil sikap. Mereka mengaku bakal berkoordinasi dulu dengan rekan-rekan lain yang memiliki visi sama.
Kami belum bisa memutuskan apakah ini jawaban yang juga dinanti rekan-rekan yang lain atau bukan, tutur Firman.
Lebih lanjut, pria yang karib disapa YEZ ini menegaskan, jika memang manajemen Arema Indonesia mampu meyakinkan mereka dengan bukti-bukti yang dimiliki, Aremania akan total mendukung eksistensi klub tersebut. Salah satunya adalah dengan memenuhi stadion jika Arema Indonesia kembali ke lapangan hijau.
Karenanya kami berharap manajemen terbuka dan menunjukkan bukti bahwa mereka benar-benar layak didukung, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Suporter Arema FC Away ke Kediri, Ini Tanggapan Ketum PSSI
Bola Indonesia 21 Juli 2023, 16:35
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29