WCP Waspadai Kualitas Serangan Chiangrai United
Asad Arifin | 22 Januari 2018 20:18
Bola.net - - Bali United bakal bersua dengan klub Liga Thailand, Chiangrai United di babak play off Liga Champions Asia (LCA) 2018 di Stadion Singha, Thailand, Selasa (23/1). Jelang laga ini, Bali United mewaspadai karakter menyerang lawannya.
Tim Bali United sendiri sudah bertolak menuju Thailand sejak Minggu (21/1) kemarin. Untuk pertandingan ini, sang pelatih, Widodo C Putro memboyong 18 pemain. Beberapa pemain utama seperti Irfan Bachdim dan Stefano Lilipaly masuk dalam daftar. Begitu juga dengan Ilija Spasojevic.
Jelang dilangsungkannya duel lawan tim peringkat ke-4 Thai League musim 2017 ini, Widodo menyatakan Chiangrai benar-benar tim yang kuat. Dijelaskannya, organisasi permainan yang dimiliki sang lawan sangatlah rapi.
Memang Chiangrai ini kuat di dalam menyerang, Chiangrai transisi dari bertahan ke menyerang bagus, dan kemarin juga dia telah memenangkan Piala Super Thailand. Tentu ada beberapa pemain yang memang kami harus waspadai, ujar Widodo.
Bertandang ke markas lawan tentu adalah tantangan yang sangat berat. Mereka tidak hanya melawan 11 pemain di lapangan, tapi juga para suporternya. Namun, WCP, sapaan karib Widodo, memastikan anak-anak asuhnya tak mau setor poin secara cuma-cuma.
Kami akan berusaha sekuat tenaga. Memang susah ini, tapi kami punya keyakinan, kami datang jauh dari Indonesia ke sini, kami juga ingin berbagi poin, tapi kalau bisa kami bisa mengambil poin penuh di sini, kata mantan pelatih Sriwijaya FC ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Media Jepang Nilai Persib Lebih Diunggulkan Saat Hadapi Ratchaburi di 16 Besar ACL 2
Bola Indonesia 31 Desember 2025, 19:24
-
Link Nonton Live Streaming Bali United vs Dewa United - BRI Super League Hari Ini
Bola Indonesia 29 Desember 2025, 15:03
-
Drawing AFC Champions League Two: Menanti Siapa Lawan Persib, Peluang Juara Cuma 1 Persen?
Asia 29 Desember 2025, 11:38
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











