2 Pemain Akademi MU Siap Ambil Panggung di Musim Depan, Siapa Mereka?
Yaumil Azis | 15 Mei 2020 16:22
Bola.net - Sejak kedatangan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United jadi lebih sering mengorbitkan pemain dari akademinya. Dan untuk musim depan, sudah ada dua pemain yang disebut akan mencuri perhatian penikmat sepak bola.
Manchester United nampaknya enggan melakukan kesalahan yang sama dengan rival sekotanya, Manchester City. Ya, klub asuhan Josep Guardiola itu menyia-nyiakan potensi yang dimiliki oleh Jadon Sancho.
Pada tahun 2017, Sancho diklaim sudah bisa memperkuat tim inti. Namun Manchester City malah mendatangkan penyerang anyar seperti Leroy Sane, Gabriel Jesus, hingga Bernardo Silva. Jadilah Sancho beralih ke Borussia Dortmund.
The Red Devils lebih serius dalam mengorbitkan talenta dari tim akademinya. Terlihat dalam pengangkatan Nicky Butt sebagai kepala pengembangan tim utama pada musim panas lalu, setelah melalui tiga setengah tahun di tim akademi.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Dua Pemain Siap Diorbitkan
Butt bekerja sama dengan Solskjaer guna mempermulus langkah pemain muda untuk masuk ke tim senior. Mason Greenwood dan Brandon Williams adalah bukti kesuksesan dari kerja sama kedua sosok tersebut.
Keberanian Solskjaer untuk memberikan ruang bagi pemain muda pun patut diacungi jempol. Demi Williams, ia sampai melengserkan Matteo Darmian di musim panas lalu. Mason Greenwood pun, mungkin, takkan jadi seperti sekarang jika Solskjaer tidak melepas Alexis Sanchez ke Inter Milan.
Dan kini, Solskjaer disebut sudah siap untuk mengorbitkan dua pemain lagi dari tim akademi. Mereka adalah Di'Shon Bernard dan Teden Mengi, yang disebut sebagai talenta bermasa depan cerah di akademi Manchester United.
Mengenal Mengi dan Bernard
Bernard masih berusia 19 tahun, namun sudah mengantongi 12 penampilan dalam skuat U-23 asuhan Neil Wood. Ia juga sudah mencatatkan penampilan kala MU bertemu Astana dalam ajang Liga Europa.
Bernard dikenal sebagai bek yang agresif dan memiliki kecepatan tinggi. Tidak hanya itu, ia juga handal dalam memanfaatkan peluang dalam situasi bola mati.
Sementara itu, Mengi adalah pemain yang membawa tim U-18 melaju sampai babak semi-final FA Youth Cup. Itu adalah pencapaian terbaik tim U-18 semenjak tahun 2012 silam.
Pada musim ini, Mengi sudah mencatatkan 14 penampilan bersama skuat U-23. Dia tidak seberuntung Bernard yang sudah mencatatkan debutnya bersama skuat inti, namun setidaknya ia bisa mendapatkan tempat di bangku cadangan saat MU bertemu Astana.
(Manchester Evening News)
Baca juga:
- Luis Suarez 2013/14: Predator Gol yang Buat Liverpool Menakutkan
- Xavi 2008/09: Raja Assist Pilar Penting Treble Barcelona
- Magis Welsh Wizard: Tarian Ryan Giggs Berujung Gol ke Gawang Arsenal Tahun 1999
- Rekan Terbaik Rio Ferdinand di MU: Sudah Pasti Ronaldo, tapi Paul Scholes Gila!
- Inilah Klub-Klub yang Paling Sering Kebobolan di Premier League: MU Nomor 11
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









