5 Pelajaran dari Kemenangan Arsenal atas Fulham: Sejarah Trossard, Milestone Arteta
Ari Prayoga | 13 Maret 2023 07:40
Bola.net - Premier League 2022/2023 pekan ke-27 menghadirkan duel Fulham vs Arsenal di Craven Cottage, Minggu (12/3/2023) malam WIB. Arsenal memenangi laga ini dengan skor 3-0.
Leandro Trossard menjadi bintang kemenangan Arsenal dengan memborong tiga assist, masing-masing untuk gol yang diciptakan Gabriel Magalhaes, Gabriel Martinelli, dan Martin Odegaard.
Berkat hasil ini, Arsenal pun semakin kokoh bertengger di puncak klasemen dengan poin 66. Sementara itu, Fulham menempati peringkat delapan dengan poin 39.
Sejumlah pelajaran bisa diambil dari laga ini. Berikut beberapa di antararanya.
Magis Leandro Trossard

Trossard benar-benar luar biasa. Pemain asal Belgia itu menjawab kepercayaan Mikel Arteta yang memainkannya sebagai striker all around.
Tak cuma memborong tiga assist brilian, Trossard juga tercatat empat kali mengirim umpan kunci, sekali melakukan dribble sukses, dan menciptakan dua peluang emas.
Selain itu, Trossard juga melepas dua tembakan, serta masing-masing sekali melakukan intersep dan tekel.
Sejarah Leandro Trossard

Tiga assist yang diborong Trossard membuat pemain 28 tahun itu mencatat sejarah di gemerlap kompetisi Premier League.
Trossard kini menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang sukses menciptakan tiga assist di babak pertama dalam sebuah laga tandang.
Hebatnya, bukan kali ini saja Trossard mencatat sejarah. Sebelumnya, ia juga menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang mencetak lima gol pertama seorang manajer di klub barunya, dia adalah Roberto De Zerbi di Brighton.
Kemenangan ke-100 Mikel Arteta

Sejarah juga dicatatkan oleh manajer Arsenal, Mikel Arteta. Kemenangan ini merupakan yang ke-100 bagi Arteta selama menukangi Arsenal.
Arsenal menunjuk Arteta menjadi manajer mereka pada Desember 2019 silam. Kala itu ia menggantikan Unai Emery yang dipecat.
Arteta pun sejauh ini sudah mempersembahkan gelar juara Piala FA dan Community Shield. Kini, Arteta semakin dekat dengan trofi Premier League pertamanya bersama Arsenal.
Kembalinya Gabriel Jesus

Satu hal positif lain dari Arsenal di laga ini adalah kembali bermainnya sang striker utama mereka musim ini, Gabriel Jesus.
Sebelumnya, Jesus sempat lama menepi akibat cedera saat membela Brasil di Piala Dunia 2022. Beruntung, Arsenal tetap bisa tampil impresif selama ditinggal Jesus.
Meski demikian, kembalinya Jesus ini tetap menjadi kabar bagus buat Arsenal, apalagi saat ini mereka tengah mengejar gelar juara di Premier League dan Liga Europa.
Calon Kuat Juara

Kemenangan ini membuat Arsenal kembali unggul lima poin di tabel klasemen Premier League dari sang peringkat kedua, Manchester City.
Liga Inggris masih menyisakan 11 pekan lagi. Artinya, masih ada 33 poin yang bisa diraih Arsenal dan Manchester City dalam perlombaan menuju juara.
Arsenal dan Manchester City tentu saja punya keuntungan masing-masing dalam kejar-mengejar ini. Siapakah yang beruntung di akhir musim? Kita nantikan bersama.
Klasemen Premier League 2022/23
Jangan Lewatkan!
- Rapor Pemain MU Saat Diimbangi Southampton: Casemiro Ceroboh, Rashford Anyep, De Gea Penyelamat
- Arsenal Hajar Fulham, Ngeri Banget, Juara di Depan Mata, Mana Nih Katanya Ada yang Mau Nguber?
- MU Cuma Imbang Lawan Southampton, Hebat Bisa Nahan Juru Kunci, Casemiro Kena Kutuk Apa? MOTM Wasit!
- Man of the Match Fulham vs Arsenal: Leandro Trossard
- Man of the Match Manchester United vs Southampton: David de Gea
- Calon Juara Nih Bos! Saksikan Kehebatan Arsenal Saat Bungkam Fulham
- Apes! Casemiro Kartu Merah, MU Gagal Kalahkan Southampton
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Lazio vs Juventus 27 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 19:37
-
Prediksi BRI Super League: Persik Kediri vs PSM Makassar 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:35
-
Prediksi BRI Super League: Bali United vs Persita Tangerang 25 Oktober 2025
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 18:29
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
-
Saksikan dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Chelsea vs Sunderland Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:26
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 25-26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 18:15
-
Prediksi Sassuolo vs AS Roma 26 Oktober 2025
Liga Italia 24 Oktober 2025, 17:53
-
Prediksi Aston Villa vs Manchester City 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 17:09
-
Manuver Baru Menkeu Purbaya: Rekrut 'Hacker' Perkuat Sistem Coretax
News 24 Oktober 2025, 16:56
-
Cara Cek BLT Kesra 2025 dengan Mudah: Panduan Lengkap Penerima dan Pendaftaran
News 24 Oktober 2025, 16:55
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56






