5 Pelajaran Kemenangan Liverpool: Liga Champions, Here We Go!
Richard Andreas | 20 Mei 2021 10:00
Bola.net - Liverpool memetik kemenangan krusial atas Burnley dalam duel pekan ke-37 Premier League 2020/21, Kamis (20/9/2021). The Reds pulang dengan skor 3-0 dari Turf Moor.
Kemenangan ini tidak datang dengan mudah. Masih sama seperti laga-laga sebelumnya, Liverpool sempat kesulitan mengunci kemenangan meski akhirnya berakhir dengan tiga gol.
Hasil ini sangat penting bagi Liverpool. Sekarang mereka berani menatap slot Liga Champions dengan percaya diri, kesuksesan ada di depan mata.
Jurgen Klopp pun tampak sangat puas dengan kemenangan timnya kali ini. Perjuangan Liverpool menembus empat besar mulai menemui titik terang
Selain itu, setidaknya ada 5 pelajaran penting yang tersisa dari kemenangan Liverpool kali ini. Apa saja?
Langkah penting untuk Liga Champions
Kemenangan ini mengantar Liverpool naik ke peringkat empat klasemen sementara. Kini tiket Liga Champions berada dalam genggaman The Reds.
Masih tersisa satu pertandingan, Liverpool perlu memenangi laga terakhir dengan skor besar untuk menjaga keunggulan selisih gol dari leicester City.
Saat ini The Reds unggul karena selisih gol 24, Leicester mengekor dengan selisih gol 20. Jika kedua tim sama-sama menang di laga terakhir, nasib Liverpool bakal ditentukan oleh selisih gol tersebut.
Firmino masih oke
Musim ini bukan musim yang baik bagi Roberto Firmino. Striker Brasil ini kehilangan sentuhannya sejak awal musim, torehan golnya begitu minim.
Firmino memasuki laga ini dengan catatan delapan gol dari 34 pertandingan di liga. Angka itu terlalu minim untuk ukuran seorang striker.
Untungnya Firmino berhasil mematahkan momen negatif tersebut beberapa pekan terakhir. Dia mencetak gol pembuka ke gawang Burnley, salah satu gawang favoritnya.
Salah buang peluang
Gol-gol Salah selalu menyelamatkan Liverpool musim ini. Sekarang Salah bersaing ketat dengan Harry Kane untuk sepatu emas alias gelar top scorer.
Keduanya sama-sama mengoleksi 22 gol. Setelah Tottenham kalah kemarin, Salah seharusnya bisa menyalip Kane andai bisa mencetak gol di laga ini.
Sayangnya permainan Salah tidak seperti biasanya. Dia gagal mencetak gol dan tidak ada perubahan dalam persaingan sementara untuk sepatu emas.
Nathaniel Philips kian matang
Musim ini Liverpool benar-benar kelimpungan karena krisis bek tengah. Jurgen Klopp terpaksa mengandalkan pemain-pemain muda, salah satunya Nathaniel Philips.
Sayangnya Philips terus dikritik, dianggap tidak layak. Meski begitu, performa Philips baru-baru ini mulai menunjukkan tanda-tanda positif.
Dia tampil sangat baik di Turf Moor kali ini, menahan banyak serangan balik dengan beberapa clearances penting.
Tidak hanya itu, Philips juga mencetak gol kedua Liverpool yang mengakhiri perlawanan Burnley.
Masalah gol Liverpool
Sebelumnya, kontra West Brom, Liverpool butuh momen ajaib Alisson Becker di ujung laga untuk mencetak gol kemenangan. Kontra Burnley, The Reds harus menunggu bantuan Nath Phillips.
Kondisi ini menunjukkan masalah Liverpool sejak awal musim. The Reds seolah-olah kehilangan satu kemampuan yang membuat mereka ditakuti: Mencetak gol.
Hanya Mo Salah yang masih produktif musim ini. Mane, Firmino, dan para gelandang gagal mencetak cukup gol untuk Liverpool.
Sumber: Bola
Baca ini juga ya!
- Harry Kane Lebih Pilih Man City, MU Kini Seriusi Perburuan Danny Ings
- Liverpool Sukses Tembus 4 Besar, Fans Chelsea Ngeri-Ngeri Sedap
- Arsenal Bungkam Crystal Palace, Netizen: Tetap Arteta Out!
- UEFA Conference League, Arsenal Punya Kesempatan Main di Eropa!
- 5 Pelajaran Crystal Palace vs Arsenal: Kemenangan Serba 3 ala The Gunners
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







