6 Pertandingan Alot, Sulit Bayangkan MU Tembus Empat Besar
Richard Andreas | 10 Februari 2022 14:30
Bola.net - Manchester United bakal membutuhkan sedikit keberuntungan untuk mengamankan posisi di empat besar klasemen akhir Premier League 2021/22 nanti. Target tersebut tampak sulit bagi MU.
Saat ini posisi MU masih cukup bagus. Setan Merah ada di peringkat ke-5 dengan 39 poin dari 23 pertandingan. Dengan satu kemenangan, mereka bisa menyalip West Ham yang unggul tipis dengan 40 poin.
Meski begitu, MU bermasalah dengan konsistensi performa dalam beberapa pertandingan terakhir. Pasukan Ralf Rangnick kehilangan beberapa poin penting yang merugikan tim.
Selain itu, MU akan menghadapi jadwal pertandingan yang relatif lebih sulit dari rival-rivalnya. Apa saja?
Tidak stabil
MU belum juga menemukan kestabilan sejak kedatangan si pelatih pengganti, Ralf Rangnick. Mereka sempat meraih beberapa kemenangan beruntun di awal kedatangan Rangnick untuk naik mendekati empat besar.
Namun, MU lantas kalah dari Wolves, imbang dengan Aston Villa. Mereka sempat bangkit dengan mengalahkan Brentford dan West Ham, tetapi kembali kehilangan poin kontrak Burnley akhir pekan lalu.
Hasil-hasil tidak konsisten itu mengurangi peluang MU. Paruh kedua musim ini bakal berjalan alot bagi Cristiano Ronaldo dkk.
MU harus meraih poin maksimal di sisa bulan Februari ini. Sebab, mereka akan menghadapi banyak pertandingan sulit di bulan Maret dan April nanti.
Jadwal Manchester United (pertandingan kunci)
5/3/2022 - Man City vs Man United
12/3/2022 - Man United vs Tottenham
19/3/2022 - Liverpool vs Man United
2/4/2022 - Man United vs Leicester
23/4/2022 - Arsenal vs Man United
15/5/2022 - Man United vs Chelsea
Ujian besar
Melihat jadwal alot tersebut, sebagian besar MU bakal bertanding dengan direct rival mereka. Artinya, MU harus bermain maksimal untuk membungkus poin penuh.
Masalahnya, saat ini MU menghadapi beberapa masalah sekaligus. Performa di lapangan tidak konsisten. Para pemain bintang tidak bermain sebaik seharusnya.
MU juga kehilangan beberapa pemain seperti Martial dan Van de Beek di bursa transfer Januari lalu. Dengan skuad yang sekarang, Rangnick menghadapi ujian besar untuk membawa MU mengamankan empat besar.
Masalahnya, jika berkaca pada performa MU beberapa pekan terakhir, sulit membayangkan Setan Merah bisa mengamankan satu tiket ke Liga Champions musim depan.
Sumber: Sky Sports, Bola
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Tottenham vs Southampton: Ketika Antonio Conte Pertanyakan Mentalitas Spurs
- Wajah Tottenham Era Antonio Conte: Kalah, Menang, Kalah, Menang, dan Kalah Lagi
- 4 Calon Kapten Baru Arsenal Versi Alexandre Lacazette
- Thomas Tuchel Pusing! Pilih Mainkan Kepa atau Mendy di Final Piala Dunia Antarklub?
- Arsenal Cari Striker Seperti Apa Sih, Arteta?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04