Ada Apa Gerangan? Bruno Fernandes Dipulangkan dari Timnas Portugal Lebih Awal
Serafin Unus Pasi | 17 November 2024 00:40
Bola.net - Ada kabar mengejutkan datang dari Timnas Portugal. Pelatih Roberto Martinez memutuskan untuk memulangkan Bruno Fernandes lebih awal dari timnya.
Di jeda internasional kali ini, Fernandes kembali mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Portugal. Roberto Martinez membutuhkan jasanya di ajang UEFA Nations League.
Fernandes dilibatkan Martinez pada pertandingan melawan Polandia kemarin. Di laga itu, Fernandes membuat satu gol sehingga timnya menang 6-1 atas Polandia.
Fernandes seharusnya masih membela Timnas Portugal di laga melawan Kroasia. Namun Martinez memutuskan untuk memulangkan sang gelandang lebih awal.
Ada apa gerangan? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pulangkan Lebih Awal

Menurut laporan Manchester Evening News, Roberto Martinez memutuskan untuk memulangkan Fernandes ke Manchester United. Ia tidak akan ikut di laga melawan Kroasia nanti.
Ini disebabkan Timnas Portugal sudah dipastikan lolos ke perempat final UEFA Nations League sebagai juara grup A1. Sehingga laga melawan Kroasia itu hanya jadi laga formalitas belaka.
Martinez berencana menggunakan laga ini untuk memberikan kesempatan bermain pada pemain lain. Jadi Fernandes tidak dibutuhkan dan dipulangkan ke MU.
Butuh Istirahat

Menurut laporan itu, Martinez sengaja memulangkan Fernandes karena sang playmaker butuh istirahat.
Ia bermain tanpa henti sejak musim 2024/2025 digulirkan. Sehingga ia butuh istirahat tambahan.
Itulah mengapa Martinez memutuskan untuk memulangkan Fernandes dan sang pemain menerima keputusan sang manajer.
Adaptasi Lagi

Fernandes sendiri diuntungkan karena diizinkan kembali ke Manchester lebih awal.
Ini disebabkan Manchester United saat ini memiliki pelatih baru pada diri Ruben Amorim dan mulai pekan depan sang pelatih akan mulai melatih Setan Merah sehingga Bruno ingin bisa cepat beradaptasi dengan sang pelatih.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








