Air Susu Dibalas Air Tuba, Inter Milan Tolak Tawaran MU untuk Vecino
Yaumil Azis | 24 Januari 2020 10:45
Bola.net - Manchester United sudah berbaik hati memberikan tiga pemain kepada Inter Milan. Namun mereka mendapatkan penolakan saat mencoba memboyong gelandang Inter, Matias Vecino, ke Old Trafford bulan Januari ini.
Tak bisa dimungkiri lagi kalau sektor tengah menjadi pusat perhatian Manchester United pada bursa transfer musim dingin ini. Terutama setelah ditinggal Paul Pogba dan Scott McTominay yang mengalami cedera.
Mereka berupaya untuk mendatangkan Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon. Sayangnya, menurut beberapa kabar yang beredar belakangan ini, Sporting enggan melepas gelandangnya tersebut ke Manchester United.
Perburuan pun berlanjut, dan mereka menetapkan Vecino sebagai targetnya. Pemain berdarah Uruguay itu sendiri jarang bermain pada musim ini, dengan catatan 10 kali tampil sebagai starter di ajang Serie A.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Inter Tolak Tawaran MU
Menurut sejumlah laporan, Manchester United sudah melayangkan tawaran kepada Inter Milan. Mereka berniat memboyong Vecino ke Old Trafford dengan status pinjaman tanpa adanya keterangan klausul pembelian di akhir musim.
Sayangnya, berdasarkan kabar dari Sky Sport Italia, tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh Inter Milan. Padahal Manchester United cukup optimis bisa mendapatkan jasa pemain berumur 28 tahun itu.
Manchester United sudah tergolong baik terhadap Inter sejak musim panas lalu, di mana mereka telah memberikan Romelu Lukaku serta Alexis Sanchez. Lalu di musim dingin ini, mereka juga membiarkan Ashley Young pergi ke Italia.
Rencana Inter
Laporan yang sama mengklaim bahwa Inter sudah punya rencana tersendiri dengan Vecino. Klub berjuluk Nerazzurri itu ingin menjadikannya alat tukar untuk membajak pemain Napoli, Allan.
Sama seperti Manchester United, sektor tengah pun jadi fokus Inter Milan pada bursa transfer musim dingin ini. Selain Allan, mereka juga dilaporkan sedang memburu tanda tangan pemain Tottenham, Christian Eriksen.
Katanya, Inter Milan sudah mencapai kesepakatan dengan Tottenham untuk membawa Eriksen ke Italia. Bahkan, pria berkebangsaan Denmark tersebut dikabarkan bakalan tiba di markas Inter pada Senin nanti untuk menjalani tes medis.
(Metro News)
Baca Juga:
- Tranmere Rovers, Klub Liga 3 yang menjadi Lawan Manchester United di Piala FA
- Manchester United Dalam Pusaran Masalah, Bukan Hanya Solskjaer yang Salah
- Klasemen Premier League: Liverpool Unggul 33 Poin dari Manchester United
- 3 Pelajaran Berharga Usai Manchester United Dipermalukan Burnley
- Cari Pengganti Marcus Rashford, Manchester United Kembali Gaet Carlos Tevez?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



