Aleix Garcia Ingin Buktikan Dirinya pada Guardiola
Haris Suhud | 3 Maret 2017 02:18
Bola.net - - Pemain muda Manchester City Aleix Garcia ingin menunjukkan kualitasnya pada Josep Guardiola jika mendapatkan kesempatan bermain bersama tim senior.
Pemain 19 tahun tersebut diberikan waktu bermain sejak menit awal ketika City menghadapi Huddersfield Town di kompetisi FA Cup kemarin dalam kemenangan 5-1.
Usai pertandingan, Guardiola mengaku senang dengan penampilan Garcia. Pelatih asal Spanyol tersebut mengatakan Garcia bermain agak malu-malu di awal pertandingan namun selanjutnya bermain lepas.
Garcia sendiri mulai gabung dengan City sejak 2015 lalu dari Villarreal. Sepanjang musim ini, ia selalu berlatih dengan skuat utama namun baru bermain tiga kali sebagai pemain pengganti di Premier League.
Pada pekan-pekan selanjutnya, City masih harus menjalani sejumlah pertandingan. Dalam 14 hari ke depan, paling tidak pasukan Guardiola akan menghadapi lima pertandingan. Di tengah jadwal yang cukup padat ini, Garcia berharap akan mendapat kepercayaan dari pelatih sehingga ia bisa meyakinkan tentang kemampuannya.
Saya bekerja keras setiap hari untuk mendapatkan kesempatan bermain. Ada banyak pertandingan yang akan berlangsung pada beberapa pekan ke depan dan saya rasa akan ada banyak rotasi dalam skuat, kata Garcia seperti dikutip dari ESPN.
Jika saya bermain, jika saya mendapat kesempatan, saya akan menunjukkan pada pelatih bahwa ia bisa memperhitungkan saya di masa yang akan datang, sambungnya.
Berposisi sebagai tengah, Garcia harus bersaing dengan para pemain senior di antaranya dengan Fernandinho dan Yaya Toure. Namun demikian, ia tak punya masalah dengan posisi tersebut.
Saya sangat senang dengan posisi itu karena pelatih membuat saya percaya diri dan saya punya banyak kebebasan. Saya bisa beradaptasi dengan posisi tersebut dan di dalam tim. Saya rasa posisi itu adalah kunci dalam permainan, terang Garcia.
Pada pertandingan selanjutnya, Manchester City akan menjalani pertandingan menghadapi Sunderland di Premier League. Saat ini, The Citizens berada di peringkat tiga klasemen dengan jarak 11 poin dari Chelsea di peringkat pertama.
Baca Juga:
- Prediksi Manchester United vs Bournemouth 4 Maret 2017
- Calhanoglu Punya Peluang Gabung Chelsea
- Zabaleta: Claudio Bravo Tak Gagal di Manchester City
- Data dan Fakta Premier League: Manchester United vs Bournemouth
- Gallas: Mourinho Ingin Bermain Indah seperti Wenger
- MU Akan Gelar Laga Testimonial untuk Michael Carrick
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








