Andai Pindah ke Arab Saudi, Segini Gaji yang Akan Diterima David De Gea
Serafin Unus Pasi | 2 Juli 2023 16:00
Bola.net - Ada informasi baru beredar seputar spekulasi masa depan David De Gea. Sang kiper dilaporkan sudah mendapatkan tawaran kontrak dari klub Arab Saudi, Al-Nassr.
De Gea saat ini sudah tidak berstatus sebagai pemain Manchester United. Ini disebabkan kontrak sang pemain sudah resmi berakhir di tanggal 30 Juni kemarin.
De Gea sendiri dilaporkan lagi didekati klub Arab Saudi. Klub itu adalah Al-Nassr yang dilaporkan sangat tertarik pada sang kiper.
Dilansir The Sun, Al-Nassr sudah memberikan tawaran kepada De Gea. Sang kiper mendapatkan tawaran gaji yang cukup besar.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tawaran Gaji
Menurut laporan tersebut, Al-Nassr sudah sepekan terakhir mengontak agen De Gea.
Mereka sudah mengutarakan ketertarikan mereka terhadap sang kiper. Mereka juga sudah mengirimkan proposal kontrak untuk sang kiper.
Menurut laporan tersebut, Al-Nassr siap menggaji De Gea sebesar 250 ribu pounds per pekan jika ia mau pindah ke Arab Saudi.
Masih Lebih Besar
Tawaran kontrak yang diberikan Al-Nassr kepada De Gea itu sebenarnya masih lebih kecil dari gaji De Gea saat ini.
Sang kiper adalah pemain dengan gaji termahal di skuat Manchester United. Ia menerima sekitar 375 ribu pounds per pekan di kontrak terakhirnya bersama MU.
Namun tawaran Al-Nassr itu diyakini masih lebih besar daripada tawaran kontrak terbaru dari MU yang angkanya berada di bawah angka 200 ribu pounds.
Tunggu Pekan Depan
Menurut laporan tersebut, kejelasan masa depan De Gea akan terungkap pada pekan depan.
Ia dikabarkan akan bertemu langsung dengan pihak Manchester United untuk membahas apakah ia akan bertahan atau pergi dari Old Trafford.
Klasemen Premier League
(The Sun)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







