Antony Mogok Latihan Demi Pindah ke MU, Bos Ajax: Dia Tidak Akan Kemana-mana!
Serafin Unus Pasi | 26 Agustus 2022 06:50
Bola.net - Pelatih Ajax Amsterdam, Alfred Schreuder kembali mengomentari spekulasi masa depan Antony. Ia menegaskan bahwa sang penyerang tidak akan meninggalkan Ajax Amsterdam di musim panas ini.
Sejak bursa transfer dibuka, Antony memang gencar dikabarkan akan cabut dari Ajax. Sang penyerang dilaporkan ingin ikut Erik Ten Hag bergabung dengan Manchester United.
Menjelang penutupan bursa transfer musim panas ini, situasi Antony memasuki babak baru. Sang penyerang dilaporkan mulai mogok latihan demi bisa pindah ke Manchester United.
Ketika ditanya apakah Ajax bakal melepaskan Antony, begini jawaban sang pelatih. "Saya berasumsi bahwa Antony akan bertahan di Ajax, karena ia punya kontrak di klub ini," ujar Schreuder kepada De Telegraaf.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Masalah
Schreuder tidak menampik kabar bahwa Antony menolak berlatih di timnya. Namun ia cukup woles dengan situasi itu.
Ia menyebut sang pemain tetap berlatih sendiri, dan ia bisa menerima keputusan sang pemain yang melakukan mogok latihan.
"Ya, Antony tidak berlatih bersama tim kami, namun saya melihatnya setiap hari [di tempat latihan Ajax]. Situasinya belum berubah sejak hari minggu yang lalu, dan saya bisa menerima situasi ini,"
Segera Kembali
Tidak hanya mogok latihan, Antony juga mogok bermain dari skuat Ajax. Namun Schreuder optimistis sang penyerang bakal segera comeback di timnya.
"Saya tidak bisa berbuat apa-apa terkait keinginannya itu [bergabung dengan MU]. Namun satu yang harus ia pahami adalah ia masih teirkat kontrak di Ajax,"
"Kami sudah menjual banyak pemain top kami karena para pemain ini memiliki ambisi. Namun saya yakin ia akan membela Ajax dalam kurun waktu sepekan setelah ini," ia menandaskan.
Tawaran Baru
Menurut laporan yang beredar di Inggris, Manchester United sedang mempersiapkan tawaran terbaru untuk Antony. Mereka siap keluar uang yang sangat banyak untuk memboyong sang penyerang.
Setan Merah dilaporkan siap mengeluarkan dana sekitar 100 juta Euro agar penyerang asal Brasil itu bergabung dengan tim mereka.
Klasemen Premier League
(De Telegraaf)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:46
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:44
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:39
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 16:37
-
Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-9: Tayang di Vidio
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:32
-
Prediksi Arsenal vs Crystal Palace 26 Oktober 2025
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 16:14
-
Nonton BRI Super League 2025/26: Arema FC vs Borneo FC Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 24 Oktober 2025, 16:13
-
Gilardino Paham Kuatnya AC Milan, Tapi Pisa Datang Bukan untuk Menyerah
Liga Italia 24 Oktober 2025, 16:01
-
Hasil Latihan MotoGP Malaysia 2025: Pedro Acosta Tercepat, Ungguli Johann Zarco
Otomotif 24 Oktober 2025, 15:42
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








