Apapun yang Terjadi, MU Haram Biarkan Edinson Cavani Gabung Chelsea
Serafin Unus Pasi | 23 Januari 2020 22:00
Bola.net - Sebuah wanti-wanti diberikan Darren Fletcher kepada manajemen Manchester United. Ia menyebut manajemen Setan Merah harus bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan perburuan Edinson Cavani dari Chelsea.
Striker PSG itu sudah dikonfirmasi akan meninggalkan Parc Des Princes di musim dingin ini. Pemain Timnas Uruguay itu ingin hengkang setelah jam bermainnya menurun paska kehadiran Mauro Icardi.
Kabar tersebut sampai ke telinga MU dan Chelsea. Kedua raksasa EPL itu diberitakan tertarik untuk mendapatkan jasa sang striker mengingat mereka tengah kekurangan stok penyerang.
Fletcher menyebut bahwa manajemen MU harus mengupayakan mendapatkan Cavani. "Mereka [United] saat ini tengah membutuhkan striker," ujar Fletcher kepada BBC Radio 5 Live.
Baca komentar lengkap mantan gelandang MU itu di bawah ini.
Wajib dapat
Fletcher menilai bahwa Cavani adalah opsi yang bagus untuk memperkuat lini serang mereka. Untuk itu mereka tidak boleh membiarkan sang striker jatuh ke pelukan Chelsea.
"Jika Cavani tersedia, mereka harus mengejarnya. Memang ada gosip Chelsea tertarik merekrutnya, namun Manchester United tidak boleh membiarkan Cavani bergabung dengan Chelsea."
"Saya tidak yakin apakah ia akan pindah ke Atletico Madrid atau Chelsea. Namun jika ia memilih ke Chelsea, maka United tidak boleh membiarkan itu terjadi. Mereka harus memastikan ia datang ke Old Trafford."
Harus Bersabar
Pada kesempatan ini, Fletcher juga mengomentari saga transfer Bruno Fernandes ke MU. Fletcher percaya MU harus bersabar demi mengamankan jasa sang playmaker.
"Proses tawar-menawar untuk transfer Bruno Fernandes memang berpotensi membuat mereka membayar lebih mahal untuknya."
"Sporting akan melihat bahwa MU sangat putus asa untuk mendatangkan Fernandes, dan itu membuat mereka berada dalam posisi yang lebih kuat untuk mempertahankannya, dan itulah yang mereka inginkan." ujarnya.
Waktu Menipis
Manchester United harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa kedua pemain ini.
Pasalnya delapan hari lagi bursa transfer akan segera ditutup.
(BBC Radio 5 Live)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






