Apes! Gara-gara 'Urin', Lukaku Ketinggalan Bus Manchester United
Rero Rivaldi | 26 September 2017 12:10
Bola.net - - Striker Manchester United, Romelu Lukaku, dikabarkan harus mencari kendaraan sendiri untuk pulang ke Manchester dari Southampton pekan lalu, usai ia terlalu lama menghabiskan waktu memberikan sampel urin untuk tes doping.
Pemain Belgia keluar sebagai pahlawan Setan Merah usai gol tunggal yang ia cetak di St Mary memastikan kemenangan United. Gol tersebut merupakan gol keenam Lukaku dalam enam pertandingan Premier League, sejak ia bergabung dengan tim di musim panas.
Namun menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Mail, nasib apes justru dialami oleh Lukaku usai pertandingan. Ia dipilih secara acak sebagai salah satu pemain yang harus memberikan sampel urin untuk tes doping. Malangnya lagi, sang pemain butuh waktu lama untuk memberikan 'sampel'-nya dan membuat bus United memutuskan untuk pergi dulu tanpa menunggu dirinya.
Media Inggris tersebut mengklaim bahwa pemain 24 tahun, yang bergabung dengan United usai dibeli dengan harga 75 juta poundsterling dari Everton, terpaksa menumpang taksi untuk bergabung dengan rekan-rekan seklubnya.
Manajer Jose Mourinho mengakui bahwa ia terkejut dengan moncernya penampilan Lukaku di United musim ini.
Saya tahu dia akan selalu mencetak gol. Saya tahu dia akan mencetak gol lebih banyak dari yang ia lakukan di Everton atau West Brom, itu logis, tutur Mourinho menurut BBC.
Namun saya tak mengira dia akan terus mencetak gol pertandingan demi pertandingan seperti ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









