Arsenal Ajukan Penawaran Perdana Untuk Keylor Navas
Serafin Unus Pasi | 2 Januari 2019 19:20
Bola.net - - Rumor ketertarikan Arsenal terhadap Keylor Navas nampaknya bukan isapan jempol belaka. Klub Premier League itu dikabarkan sudah melepaskan tawaran perdana untuk pemain Real Madrid tersebut.
Menjadi andalan Real Madrid dalam empat tahun terakhir, nasib Navas harus berubah 180 derajat musim ini. Secara perlahan tapi pasti, ia mulai tersingkir dari tim utama The Gunners usai kedatangan Thibaut Courtois ke Santiago Bernabeu.
Kiper Timnas Kosta Rika ini dikabarkan mulai gerah dengan situasinya tersebut. Ia dikabarkan mulai mempertimbangkan untuk hengkang, di mana Arsenal disebut tertarik untuk mendapatkannya.
Dilansir Sport, Arsenal benar-benar serius untuk mendatangkan Navas. Mereka kabarnya sudah melepaskan tawaran perdana untuk sang kiper.
Berapa besar uang yang disodorkan Arsenal ke meja Real Madrid? Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui situasinya.
Gantikan Cech
Menurut laporan tersebut, Arsenal membidik Keylor Navas sebagai pengganti Petr Cech di bawah mistar gawang mereka.
Kiper 35 tahun itu memang mengalami penurunan performa yang cukup mencolok. Hal itu terjadi semenjak musim lalu, di mana performanya membuat Arsenal harus terlempar dari empat besar EPL.
Cech sendiri saat ini berstatus sebagai kiper kedua Arsenal usai kalah bersaing dengan Bernd Leno. Alhasil pihak Arsenal ingin menghadirkan persaingan bagi Leno, sehingga mereka akan menggantikan Cech dengan Navas.
Tawaran Perdana
Menurut laporan tersebut, Arsenal tidak main-main untuk mendatangkan Navas. Mereka sudah mengontak Real Madrid untuk menanyakan ketersediaan sang pemain di bulan Januari ini.
Arsenal kabarnya sudah diberitahu bahwa Navas bisa direkrut pada bulan Januari ini. Alhasil mereka mulai bermanuver untuk mendatangkan kiper senior tersebut.
Laporan itu mengklaim bahwa Arsenal melepaskan tawaran sebesar 14 juta pounds untuk sang penjaga gawang.
Kontrak Habis
Kontrak Navas sendiri akan habis pada musim panas tahun 2020 mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













