Arsenal Dihajar, Emery: Man City Superior
Richard Andreas | 4 Februari 2019 09:40
Bola.net - - Arsenal menyerah 1-3 dari Manchester City pada laga lanjutan Premier League 2018/19, Minggu (3/2) malam WIB. Kekalahan tersebut sudah diduga, Man City masih terlalu kuat untuk Arsenal yang sedang dalam tahap pembangunan ulang.
Bos Arsenal, Unai Emery mengakui sendiri hal itu. Dia menilai Man City memang tim yang superior, dan Arsenal harus menderita melawan juara bertahan Premier League tersebut. Pun demikian, Emery masih bisa melihat sisi positifnya.
Dia menyebut timnya sudah bertahan dengan cukup baik dan sudah menciptakan beberapa peluang mencetak gol. Emery yakin babak pertama Arsenal berjalan cukup baik, tapi performa mereka menurun di babak kedua.
Bagaimanapun, Emery mengakui Man City lebih kuat dari Arsenal. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Superior
Menurut Emery, Man City memang lebih superior. Dia menilai Arsenal sudah bertahan cukup baik di babak pertama meski kebobolan gol cepat di menit pertama. Emery hanya bisa menggarisbawahi hal-hal yang perlu dikembangkan pada timnya.
"Mereka [Man City] menunjukkan superioritas selama 90 menit. Lebih dari itu, babak kedua membuat kami harus membayar mahal. Pada dua kesempatan di babak pertama kami kesulitan, tapi bersama-sama kami bertahan dengan kuat," ungkap Emery di Arsenal.com.
"Kami juga harus bekerja keras dan tidak membiarkan lawan menciptakan peluang dalam kotak penalti kami. Di babak pertama, kami boleh optimistis, tapi di babak kedua kami mencoba sesuatu yang berbeda untuk menyerang dan menciptakan lebih banyak peluang."
Perbedaan Kualitas

Lebih lanjut, Emery juga mengakui timnya belum mampu mengatasi permainan Man City yang begitu dominan saat menguasai bola. Menurutnya, kelas Man City dan Arsenal memang berbeda, bagaimanapun Arsenal masih kalah dalam hal kualitas.
"Saya pikir hari ini mereka membuktikan bahwa, dengan penguasaan bola melawan kami ketika posisi defensif kami sangat dalam, mereka bisa mencetak gol seperti yang mereka perbuat di babak pertama."
"Ketika kami perlu menyerang lebih aktif, membuka ruang kosong pada transisi kami, mereka membuktikan bahwa mereka lebih baik dari kami. Hasil ini adalah perbedaan antara Man City dengan Arsenal," tandas dia.
Berita Video
Berita video pengumuman soal puing-puing pesawat yang membawa Emiliano Sala telah ditemukan pada Minggu (3/2/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


