Arsenal Dikalahkan Liverpool, Lucas Torreira Malah Lakukan Hal Aneh
Dimas Ardi Prasetya | 31 Oktober 2019 18:55
Bola.net - Gelandang Arsenal Lucas Torrreira mengunggah foto-foto dirinya melakukan selebrasi meski The Gunners baru saja dikalahkan oleh Liverpool.
Arsenal bertandang ke markas Liverpool di Carabao Cup babak 16 besar, Kamis (31/10/2019) dini hari WIB. Di laga itu Unai Emery menurunkan banyak pemain lapis keduanya.
Meski demikian laga itu ternyata berlangsung sangat seru dan menghibur. Liverpool dan Arsenal saling balas mencetak gol.
Pada akhirnya, total tercipta 10 gol di pertandingan tersebut. Lucas Torreira sendiri ikut menciptakan gol di laga tersebut.
Meski demikian, golnya tak membantu The Gunners. Mereka dikalahkan Liverpool di babak adu penalti dengan skor 5-4.
Seperti Menang
Usai kalah dalam suatu pertandingan, normalnya seorang pemain akan mengungkapkan rasa kecewanya. Bisa juga disertai permintaan maaf pada fans dan janji untuk segera bangkit di laga berikutnya.
Akan tetapi Torreira malah melakukan hal yang aneh. Ia malah mengunggah foto-foto dirinya melakukan selebrasi di lapangan di akun Twitter-nya.
Ia sepertinya tak merasa bahwa Arsenal kalah. Ia juga menuliskan; "Ayo Gunners."
Reaksi Netizen
Tentu saja unggahan aneh ini mendapatkan reaksi dari netizen. Mulai dari fans Liverpool hingga fans Arsenal sendiri.
"Keadaan begitu buruk di Arsenal [hingga] para pemain pura-pura memenangkan laga yang sebenarnya tak mereka menangkan."
"orang ini mengira gol tandang berlaku [di laga ini]"
"Kita kalah."
"Maaf untuk mengatakan ini kepada Anda bung, tapi laga itu bukan laga semifinal, tak ada laga putaran kedua..."
Setelah melawan Liverpool, Arsenal akan berlaga di pentas Premier League lagi. Kali ini Lucas Torreira dkk akan berduel melawan Wolverhampton di Emirates Stadium.
(twitter/LTorreira34)
Baca Juga:
- 10 Gol Tercipta di Anfield, Jurgen Klopp: Siapa Peduli Taktik?
- Pesta 10 Gol, Jurgen Klopp Bahkan Tertawa Saat Arsenal Bobol Gawang Liverpool
- Tim Tidak Berkembang, Arsenal Diminta Pecat Unai Emery
- Jadi Penentu Kemenangan Liverpool atas Arsenal, Origi Sampai Kehabisan Kata-kata
- Jurgen Klopp Ancam Boikot Carabao Cup, Arsenal Main di Perempat Final?
- Terbukti Masih Mumpuni, Mungkinkah Mesut Ozil Dimainkan Lagi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







