Arsenal Diminta Jual Mesut Ozil, Henrikh Mkhitaryan dan Lucas Torreira
Dimas Ardi Prasetya | 20 Juni 2019 00:29
Bola.net - Charlie Nicholas menyarankan pada manajemen Arsenal agar mendepak Mesut Ozil, Henrikh Mkhitarayan dan Lucas Torreira demi memperkuat lini belakang skuat The Gunners.
Musim lalu, prestasi Arsenal sedikit mengalami peningkatan di bawah asuhan Unai Emery. Jika di musim 2017-18 mereka finis di peringkat keenam, pada musim 2018-19 ini mereka finis di posisi kelima.
Musim ini mereka finis dengan koleksi 70 poin sementara musim lalu 63. Akan tetapi lini pertahanan mereka tetap saja sama bobroknya.
Baik di musim lalu dan di musim ini, The Gunners kebobolan 51 kali. Di musim ini jumlah itu merupakan yang terbanyak kedua dari enam tim yang ada di zona enam besar EPL.
Catatan itu cuma lebih baik dari Manchester United, yang kebobolan 54 kali. Lini pertahanan mereka jelas jauh di bawah Liverpool yang musim ini hanya kebobolan 22 kali saja.
Arsenal sempat dikaitkan dengan Thomas Meunier dari PSG. Kemudian ada Samuel Umtiti dari barcelona.
Yang terbaru, The Gunners juga dikaitkan dengan William Saliba. Ia adalah bek milik Saint-Etienne. Ada juga nama bek milik Sampdoria, Joachim Andersen.
Tambah Bujet
Kabarnya musim ini Emery hanya akan diberi sedikit dana untuk berbelanja pemain baru. Ia cuma diberi uang saku sekitar 40 juta pounds.
Maka dari itulah, Nicholas meminta Emery dan manajemen klub agar menambah bujet belanja demi memperkuat lini pertahanan. Caranya yakni dengan melepas tiga pemain intinya.
"Kami menjadi lambat lagi di pasar bursa transfer," katanya kepada Sky Sports. “Manajer telah mengidentifikasi banyak opsi. Lini pertahanan adalah area utama. Saya hanya berharap kita tidak menunda penawaran ini. Arsenal perlu masuk ke bursa transfer."
"Kami tidak mampu membeli seseorang seperti Aaron Wan-Bissaka tetapi kami benar-benar membutuhkan lini pertahanan baru. Kami membutuhkan tiga bek untuk masuk yang biayanya 60-70 juta pounds," cetusnya.
“Siapa yang bisa mereka tendang keluar? Jika Anda bisa mendapatkan penawaran yang tepat untuk Mesut Ozil, Anda akan menjualnya. Mkhitaryan bisa pergi dan Anda ingin tetap memiliki Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette. Torreira tampaknya tertarik untuk kembali ke Italia. Jika Anda bisa mendapatkan uang yang tepat: ambil saja,” tuturnya.
Mesut Ozil sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan Inter Milan. Sementara itu Lucas Torreira disebut diminati oleh AC Milan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



