Arti Penting Pembantaian Southampton bagi Manchester United
Serafin Unus Pasi | 4 Februari 2021 16:00
Bola.net - Sebuah asa diungkapkan Marcus Rashford. Penyerang Manchester United itu ingin timnya semakin percaya diri usai menang besar melawan Southampton.
Dua pekan terakhir, Manchester United meraih sejumlah hasil yang kurang baik di ajang EPL. Mereka meraih dua hasil imbang dan satu kekalahan saat bermain di kasta tertinggi sepakbola Inggris itu.
Namun di tengah pekan kemarin, Setan Merah mengamuk. Mereka berhasil menghajar Southampton dengan skor telak 9-0 di Old Trafford.
Rashford berharap kemenangan besar ini bisa menjadi pelecut semangat Setan Merah. "Semoga saja hasil pertandingan ini bisa mendorong kami ke arah yang tepat," ujar Rashford kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Bangkitkan Semangat
Rashford menyebut bahwa tiga hasil yang kurang maksimal sebelum laga ini cukup berdampak bagi Setan Merah.
Jadi ia menilai kemenangan besar di Old Trafford itu memberikan suntikan energi bagi timnya.
"Kami kehilangan beberapa poin di beberapa pertandingan terakhir di Liga. Jadi kami membutuhkan malam seperti ini agar kami bisa kembali berlari."
Jaga Performa
Rashford juga menilai timnya tidak bisa berleha-leha hanya karena sudah menang besar melawan Southampton.
Ia menilai Setan Merah punya satu PR besar yaitu mempertahankan performa apik mereka ini.
"Kami tidak bisa mengharapkan hasil yang lebih baik dari hari ini, dan kami akan menggunakan hasil pertandingan hari ini sebagai motivasi bagi kami. Kami juga harus mengulangi performa seperti ini di beberapa laga ke depan, dan jika kami bisa melakukan itu, maka kami akan memenangkan tiga poin." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United ditunggu sebuah laga krusial di akhir pekan nanti.
Mereka akan menghadapi Everton di pertandingan pekan ke-23 EPL musim ini.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 22:43
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04