Awas Liverpool, Masih Ada Peluang Bagi Madrid untuk Bajak Sadio Mane
Dimas Ardi Prasetya | 3 Januari 2020 16:31
Bola.net - Sadio Mane tak akan tinggalkan Liverpool dalam waktu dekat, akan tetapi menurut Steve Nicol, masih ada kemungkinan ia akan pindah ke Real Madrid di masa depan.
Sadio Mane sudah menjadi bagian dari skuat Liverpool sejak tahun 2016 lalu. Sejak saat itu, Jurgen Klopp mampu membuat performa pemain asal Senegal itu makin mengkilap dari musim ke musim.
Ia menjadi salah satu dari trio lini serang Liverpool yang ditakuti banyak tim. Mane mampu mengobrak-abrik pertahanan lawan dengan kecepatannya dan ia sanggup mengubah keadaan dalam waktu singkat.
Mane pun masuk lima besar di penghargaan Ballon d'Or 2019 kemarin. Kehebatan eks pemain Southampton ini pun membuatnya sempat dikabarkan menarik minat pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Segalanya Mungkin
Real Madrid sudah lama jadi tim idaman banyak pemain kelas dunia. Hampir tak ada pemain yang akan menolak jika didekati oleh Los Blancos.
"Jika berhubungan dengan Real Madrid, segalanya mungkin," ucapnya kepada ESPN FC.
“Para pemain ketika mereka dikaitkan dengan Real Madrid, mata mereka menyala," sambung pria asal skotlandia ini.
Bergantung ke Pemain
Menurut Nicol, kepindahan ini sebenarnya tergantung kepada Sadio Mane sendiri. “Pertanyaannya adalah - apakah yang diinginkan si pemain ini?"
“Jika ia berpikir tentang karirnya di atas lapangan, ia bertahan bersama Liverpool karena Liverpool akan memenangkan gelar Premier League tahun ini dan bisa melakukannya untuk beberapa tahun mendatang," ujarnya.
“Mereka tentu akan menjadi penantang gelar di Liga Champions. Jika itu yang ia inginkan maka ia akan bertahan, tetapi jika yang ia inginkan adalah 'Madrid yang sesungguhnya' maka kepindahannya memungkinkan," cetusnya.
Tidak Dalam Waktu Dekat
Steve Nicol mengatakan bahwa Sadio Mane mustahil akan hengkang pada musim panas ini. Akan tetapi ada peluang bahwa ia akan hengkang suatu saat nanti.
“Jika mereka, seperti yang biasanya mereka lakukan ketika mereka menginginkan sesuatu, datang dengan [segepok] uang, saya tidak berpikir ini di luar realita kemungkinan," serunya.
"Ini tidak terjadi di musim panas ini tetapi setelah itu saya tidak akan menghapus peluangnya," tandas Nicol.
Sadio Mane saat ini masih terikat kontrak dengan Liverpool hingga tahun 2023. Kabarnya pihak The Reds akan memperpanjang masa kerjanya lagi akan tetapi belum ada kesepakatan antara kedua belah pihak.
(espn fc)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
LATEST UPDATE
-
Klub Spanyol ini Ingin Boyong Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:34
-
MU vs Brighton, Setan Merah Diprediksi Bakal Raih Kemenangan Ketiga Beruntun
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 13:14
-
Eksperimen Baru Allegri di Lini Depan AC Milan: Rafael Leao Jadi Striker!
Liga Italia 24 Oktober 2025, 12:44
-
MU Utus 'Agen Rahasia' untuk Boyong Carlos Baleba ke Old Trafford
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:36
-
Bukan Gelandang, MU Bakal Beli Striker Baru di Januari 2026
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:21
-
Riccardo Calafiori: Bek Unik yang Mengubah Cara Bermain Arsenal di Era Mikel Arteta
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:17
-
Mohamed Salah di Persimpangan: Apakah Ia Masih Layak di Skuad Inti Liverpool?
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 12:11
-
8 Detik, 4 Sentuhan, 1 Gol: Seni Serangan Balik yang Buat Dunia Terpana
Liga Champions 24 Oktober 2025, 12:08
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







