Barcelona Tutup Pintu Keluar Untuk Rafinha
Serafin Unus Pasi | 20 Oktober 2018 19:20
Bola.net - - Spekulasi mengenai masa depan Rafinha akhirnya menemui titik temu. Pihak Barcelona dikabarkan tidak akan menjual sang gelandang di bursa transfer Januari nanti.
Semenjak musim lalu, sudah ada banyak spekulasi mengenai masa depan Rafinha. Ia minim mendapatkan jam bermain di Camp Nou sehingga ia dipinjamkan ke Inter Milan selama setengah musim.
Pada bursa transfer kemarin, sang gelandang dirumorkan akan kembali dijual oleh Barcelona. Namun pihak Las Azulgrana tidak mengijinkan sang pemain untuk pergi dari Camp Nou pada musim panas kemarin, kendati ada banyak peminat untuk sang pemain.
Pada bulan Januari nanti, Rafinha kembali santer diberitakan akan meninggalkan Barcelona. Namun dilansir Mundo Deportivo, transfer itu tidak akan terjadi karena Barcelona menolak menjual sang gelandang.
Mengapa Barcelona enggan melego Rafinha? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Banyak Tawaran
Menurut laporan tersebut, Rafinha sendiri memiliki banyak penggemar. Beberapa klub top Eropa dikabarkan tertarik untuk mendatangkan sang pemain.
Salah satu nama yang meminati Rafinha adalah Inter Milan. Pelatih Inter, Luciano Spalletti dikabarkan puas dengan performa Rafinha selama di Giuseppe Meazza, sehingga ia ingin mendatangkannya kembali.
Selain itu beberapa klub asal Turki juga dikabarkan meminati jasa pemain Brasil itu, salah satunya adalah Fenerbahce yang getol disebut ingin mendatangkan Rafinha di bulan Januari nanti.
Masuk Rencana
Menurut laporan tersebut, alasan utama Barcelona menolak menjual Rafinha, karena sang pemain masuk dalam rencana Ernesto Valverde.
Rafinha musim ini sendiri minim mendapatkan kesempatan bermain. Ia tercatat hanya bermain satu kali sebagai starter di La Liga musim ini.
Namun Valverde menilai sang gelandang masih punya sesuatu yang bisa ditawarkan bagi Barca, mengingat sang pemain merupakan pemain versatil yang dinilai Valverde masih memiliki daya guna untuk Barcelona.
Kontrak Panjang
Rafinha sendiri masih terikat kontrak di Camp Nou hingga tahun 2020 mendatang. Ia kabarnya memiliki nilai jual sekitar 25 juta pounds.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





