Batshuayi Moncer, Chelsea Pasang Harga Selangit
Serafin Unus Pasi | 15 Maret 2018 12:45
Bola.net - - Klub EPL, Chelsea nampaknya sudah siap berpisah dengan Michy Batshuayi pada bursa transfer musim panas nanti. The Blues kabarnya siap melego sang striker jika ada klub yang berani membayar mahal untuknya.
Semenjak didatangkan dari Prancis dua tahun yang lalu, Batshuayi tidak kunjung mendapat kesempatan di Chelsea. Ia harus rela menjadi pelapis Diego Costa dan Alvaro Morata selama dua tahun berkarir di Stamford Bridge.
Pada bulan Januari kemarin, Chelsea memutuskan untuk meminjamkan sang striker ke Borussia Dortmund. Di Jerman, Batshuayi malah tampil moncer dengan mengemas 7 gol dari total 11 pertandingan yang sudah ia mainkan sejauh ini.
Performa apik Batshuayi itu tidak luput dari pantauan Chelsea. Menurut laporan Bild, Kubu The Blues kabarnya tetap aktif memantau perkembangan sang pemain di Jerman.
Laporan tersebut menyebutkan bahwa Antonio Conte masih belum mau memberikan kesempatan pada Batshuayi musim depan. Untuk itu mereka akan tetap menjual sang pemain di bursa transfer musim panas nanti.
Chelsea sendiri dikabarkan akan memanfaatkan apiknya performa Batshuayi untuk menaikan nilai jualnya. Mereka kabarnya akan melego sang pemain di angka 53 juta pounds, di mana nilai ini 22 juta pounds lebih mahal dari harga yang mereka tebus dari Marseille dua tahun yang lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










