Bellerin Siap Jadi Kapten Arsenal, Mau Gantikan Aubameyang?
Yaumil Azis | 19 Maret 2020 22:30
Bola.net - Hector Bellerin mengaku bahwa dirinya sudah terbiasa menjabat sebagai kapten sewaktu masih muda. Dirinya pun mengaku tertarik untuk mengemban tugas yang serupa di klubnya sekarang, Arsenal.
Nama pemain berkebangsaan Spanyol itu sendiri sempat masuk dalam 'bursa' kapten anyar Arsenal pasca Laurent Koscielny hengkang. Namun pelatih saat itu, Unai Emery, lebih memilih Granit Xhaka ketimbang dirinya.
Ban kapten Arsenal sendiri sekarang sudah berpindah. Hal ini disebabkan oleh Xhaka sendiri yang membuat kisruh dengan fans the Gunners kala sedang melawan Crystal Palace beberapa bulan lalu.
Kini jabatan kapten diemban oleh sang bintang, Pierre-Emerick Aubameyang. Sialnya, pemain berusia 30 tahun itu belakangan ini digosipkan bakalan hengkang ke Barcelona di musim panas mendatang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Siap Jadi Kapten Arsenal
Jika Aubameyang pindah, maka posisi kapten Arsenal akan kembali lowong. Dan Bellerin mengaku sanggup mengemban jabatan tersebut mengingat dirinya pernah melakukan hal yang serupa di masa muda dulu.
"Sejak saya masih muda di Barcelona, saya selalu jadi salah satu dari tiga kapten di tim. Itu adalah peran yang sudah biasa buat saya," ujar Bellerin di situs resmi Arsenal.
"Tentu saja berbeda saat anda masih 14 atau 15 tahun dibandingkan sekarang karena tanggung jawab dan apa yang anda wakili benar-benar berbeda, tapi saya selalu menikmatinya," lanjutnya.
Bukan Tipe Kapten pada Umumnya
Menjadi seorang kapten tidak melulu harus punya karakter yang tegas di atas lapangan. Bellerin sendiri bukanlah tipe yang seperti itu.
"Orang-orang mungkin tidak melihat saya sebagai sosok besar yang berteriak di lapangan setiap waktu, atau apapun yang mungkin orang pikirkan soal kapten, tapi ada banyak cara untuk memimpin tim," tambahnya.
"Semua yang ada di dalam tim saling hormat satu sama lain dan kami punya banyak pemimpin yang tidak butuh menggunakan ban kapten untuk bisa memberikan dampak kepada pikiran orang lain," pungkasnya.
Kepemimpinan Bellerin jelas dibutuhkan oleh Arsenal. Apalagi klub besutan Mikel Arteta itu sedang berusaha untuk bisa menembus posisi empat besar Premier League agar bisa ikut Liga Champions musim depan.
(Goal International)
Baca juga:
- Resmi, Premier League Perpanjang Penundaan Hingga 30 April 2020
- Soal Pengganti Aubameyang, Arsenal Bakal Impor Pemain dari Jerman
- Ketika Gelar Juara Liverpool Ditentukan dengan Teleconference
- Romansa Santi Cazorla dan Arsenal Rupanya Belum Usai, Kembali Sebagai Pelatih?
- Arsenal Butuh Bek? Dejan Lovren Saja!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






