Bikin Gol Setelah Lama Tidak Bermain, Bagaimana Perasaan Olivier Giroud?
Richard Andreas | 24 Februari 2020 03:00
Bola.net - Olivier Giroud mencetak gol pembuka pada kemenangan 2-1 Chelsea atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-27 Premier League 2019/20, Sabtu (22/2/2020. Gol ini begitu penting bagi Giroud pribadi.
Striker Prancis ini memang pernah mengangkat trofi Piala Dunia, tapi bukan berarti segalanya jadi lebih mudah. Giroud justru lebih sering duduk di bangku cadangan, tidak dipercaya Frank Lampard.
Laga tersebut merupakan laga pertama Giroud sebagai starter sejak November 2019 lalu, dan gol itu merupakan gol ketiganya musim ini. Namun, Giroud masih menunjukkan permainan yang cukup baik.
Apa kata Giroud? Baca halaman berikutnya ya, Bolaneters!
Membantu Tim
Striker hidup dengan gol, Giroud pun demikian. Setelah lama tidak bermain dan kembali mencetak gol, dia mengaku benar-benar puas bisa membantu tim.
"Itu berawal dari pergerakan apik dengan Jorginho, pemahaman yang bagus, dan saya tahu bola itu akan berada di sana," tutur Giroud di Chelseafc.com.
"Bola berada di kaki kanan saya, saya tidak bisa memindahkannya ke kaki kiri jadi saya coba menembak. Ross [Barkley] menyambutnya dengan tembakan dan saya beruntung bola kembali ke arah saya setelah membentur tiang."
"Saya merasa sangat baik, momen bagus, dan saya sangat senang bisa membantu tim menang," sambungnya.
Bangkit
Lebih lanjut, Giroud tahu kemenangan ini sangat penting bagi tim. Mereka kesulitan beberapa pekan terakhir dan kini mendapatkan momentum untuk memperbaiki laju menjelang jadwal padat.
"Pertandingan ini sangat penting bagi kami. Saya ingin bicara soal semangat tim. Kami menunjukkan karakter bagus. Kami tahu pertandingan ini bisa jadi semacam titik balik karena kami sedikit tidak percaya diri di kandang," sambung Giroud.
"Rasanya memuaskan bisa bangkit dan memetik kemenangan sulit atas rival. Saya sudah melewati tiga bulan di bangku penonton, jadi ini hari yang spesial bagi saya."
"Saya merasa sangat senang!" tandasnya.
Sumber: Chelseafc
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







