Bintang Newcastle Mengaku Tetap Bangga Meski Kalah Lawan 12 Pemain Chelsea, Netizen Ikutan Nyinyir!
Ari Prayoga | 14 Maret 2022 08:55
Bola.net - Pemain Newcastle, Isaac Hayden menyindir kepemimpinan wasit kala timnya mengalami kekalahan 0-1 dari tuan rumah Chelsea, Minggu (13/3/2022) malam WIB.
Dalam laga Premier League 2021/22 pekan ke-29 ini, Newcastle harus menelan kekalahan akibat gol tunggal yang dicetak Kai Havertz pada menit ke-89.
Bagi Newcastle, kekalahan ini sekaligus mengakhiri rentetan tren tak terkalahkan mereka yang sebelumnya sudah berjalan sembilan pertandingan.
Kontroversi Chelsea vs Newcastle
Para pemain Newcastle jelas kesal dengan wasit David Coote. Pasalnya, mereka menilai bahwa Havertz seharusnya diganjar kartu merah lebih dahulu kala menyikut Dan Burn.
Tak hanya itu, para pemain Newcastle juga tak senang ketika mereka tak mendapat hadiah penalti ketika jersey Jacob Murphy ditarik Trevoh Chalobah di kotak terlarang.
Manajer Newcastle, Eddie Howe pun menyuarakan rasa kecewa dirinya terhadap kepemimpinan wasit, terutama dalam insiden duel Chalobah dan Murphy di kotak penalti.
Nyinyiran Isaac Hayden
Seusai pertandingan, akun Twitter resmi Newcastle mengunggah foto tim di Stamford Bridge, dilengkapi dengan caption, "Banyak yang bisa dibanggakan dari hari ini. Tak beruntung, guys,"
Hayden pun menjawab unggahan ini dengan tulisan bernada nyinyiran terhadap kepemimpinan perangkat pertandingan dari pertandingan tersebut.
"Performa bagus dari anak-anak melawan 12 orang hari ini. Bangga membela klub ini adalah sebuah pernyataan yang meremehkan," tulis Hayden.
Netizen di media sosial Twitter pun ikut bersuara terkait kontroversi di laga Chelsea vs Newcastle ini. Berikut beberapa di antaranya.
Unggahan Isaac Hayden
Bensin aja patungan, gimana mau bayar wasit
Mau ngeledek tapi kasian
Coba Arsenal yang kayak gini
Sepakat atau tidak?
Dilemahkan pemerintah, dibantu wasit
Chelsea curang?
Kok masih bisa?
Unbeaten Newcastle dipatahkan wasit
Kualitas wasitnya memprihatinkan
Sumber: Twitter
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST UPDATE
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









