Brendan Rodgers Opsi Yang Tepat Untuk Arsenal
Serafin Unus Pasi | 25 April 2018 15:26
Bola.net - - Pelatih Timnas Skotlandia, Gordon Strachan mendukung Brendan Rodgers untuk menjadi pengganti Arsene Wenger. Strachan percaya Rodgers memiliki pengalaman yang cukup untuk membawa Arsenal berjaya musim depan.
Seperti yang sudah diketahui, Arsenal tengah mencari pelatih baru untuk musim depan. Pelatih mereka saat ini, Arsene Wenger telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya pada akhir pekan lalu.
Sejauh ini ada sejumlah pelatih top yang dikabarkan meminati posisi Wenger tersebut. Salah satunya adalah mantan pelatih Liverpool, Brendan Rodgers yang kini melatih Glasgow Celtic.
Strachan sendiri percaya bahwa Rodgers memiliki track record yang bagus untuk menangani tim sekelas Arsenal. Brendan telah melakukan pekerjaan yang bagus di Celtic dan ia juga melakukan itu di Liverpool, buka Strachan kepada Talk Sports.
Sejauh ini beberapa nama yang dikatikan dengan kursi pelatih Arsenal tidak punya pengalaman yang cukup bagus di Inggris. Tidak ada di antara mereka yang hampir memenangkan Premier League seperti yang dilakukan Brendan di Liverpool.
Ketika Celtic merekrutnya, mereka tahu bahwa Brendan kemungkinan besar akan pindah ke klub lain. Brendan sudah memenangkan hal yang hebat di Skotlandia dan ia bisa melakukan itu di mana saja. tandasnya.
Rodgers sendiri baru saja mengunci treble winners keduanya bersama Celtic musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Arsenal vs Atletico Madrid
Bolatainment 21 Oktober 2025, 15:47 -
Link Streaming Arsenal vs Atletico Madrid Hari Ini - Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Oktober 2025, 15:39 -
Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Malam Ini, Selasa 21 Oktober 2025
Liga Champions 21 Oktober 2025, 13:10
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00 -
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04