Brendan Rodgers Ungkap 2 Kunci Sukses Leicester City Tahan Imbang MU
Asad Arifin | 27 Desember 2020 00:08
Bola.net - Leicester City meraih satu poin saat menjamu Manchester United di pekan ke-15 Premier League musim 2020/2021. Satu poin yang cukup bagus bagi The Foxes karena sempat dua kali dalam posisi tertinggal.
Bermain di King Power Stadium, Sabtu (26/12/2020) malam WIB, Leicester kebobolan gol pertama pada menit ke-23. Namun, mereka mampu menyamakan kedudukan lewat gol Harvey Barnes pada menit ke-31.
Di babak kedua, Leicester kembali tertinggal pada menit 79 dari gol Bruno Fernandes. Namun, sepakan Jamie Vardy pada menit ke-85 salah diantisipasi Axel Tuanzebe dan menjadi gol. Laga berakhir imbang 2-2.
Leicester memutuskan rangkaian 10 kemenangan beruntun United di laga tandang. Jamie Vardy dan kolega pun tetap berada di posisi kedua klasemen sementara Premier League dengan 28 poin.
Cara Bermain Leicester di Babak Pertama
Manajer Leicester City, Brendan Rodgers, menyebut timnya tampil lebih bagus di babak pertama. Walau sempat berada dalam tekanan di awal laga, Leicester dinilai mampu menerapkan rencana bermain dengan baiknya.
"Saya rasa ini pertandingan yang bagus," kata Brendan Rodgers kepada BT Sports.
"Kedua tim tampil menyerang dan ini laga yang sangat bagus. Pertahanan dan counter pressing kami sangat bagus. Anda harus melakukannya melawan tim seperti United yang sangat cepat ketika transisi," katanya.
Pada akhirnya, walau tertinggal lebih dulu, Rodgers sangat puas dengan pasukannya. "Pada babak pertama, elemen permainan kami bagus," katanya.
Pendekatan Berbeda di Babak Kedua
Brendan Rodgers memakai pendekatan yang berbeda di babak kedua. Leicester disebut tampil sedikit lebih dalam. Akan tetapi, mereka tetap tajam ketika berada dalam situasi menyerang dan harus menyamakan kedudukan.
"Kami tetap kompak dan ketat. Kami punya beberapa momen bagus saat menyerang, tetapi mungkin kurang dalam umpan akhir," kata Rodgers.
"Kami tertinggal 2-1 dan selalu punya antusiasme dan kepercayaan diri. Kami melalui laga melawan tim tim yang telah bermain sangat baik. Para pemain menunjukkan mentalitasnya dan kami pantas mendapatkan satu poin," tutup eks manajer Liverpool.
Sumber: BT Sports
Baca Ini Juga:
- Solskjaer Konfirmasi Cedera yang Dialami Victor Lindelof, Seberapa Parah?
- 2 Proses Gol Leicester City yang Membuat Solskjaer Kecewa dengan Manchester United
- 5 Pelajaran Leicester City vs Manchester United: Ditentukan 3 Pemain Pengganti
- Man of the Match Leicester City vs Manchester United: Bruno Fernandes
- Reaksi Fans Manchester United: Paul Pogba Hanya Melongo, Hariono Saja yang Main
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







