Bruno Fernandes Dianggap jadi Faktor Utama Kebangkitan Manchester United
Ari Prayoga | 8 April 2020 04:52
Bola.net - Eks pemain Manchester United, John O'Shea menyebut bahwa kehadiran sosok Bruno Fernandes menjadi faktor utama kebangkitan tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer di paruh kedua musim ini.
Fernandes digaet United dari Sporting Lisbon pada Januari kemarin dengan biaya transfer senilai 55 juta euro. Biaya tersebut ternyata sangat pantas jika melihat kontribusinya sejauh ini.
Dalam sembilan laga pertamanya bersama United, Fernandes sudah menyumbang tiga gol dan empat assist. Prestasi ini membuatnya menjadi pemain terbaik Setan Merah dan Premier League untuk periode Februari.
Sejalan dengan penampilan apik Fernandes, United pun sukses mencatat 11 laga beruntun tanpa kekalahan, meski tak bisa diperkuat pemain kunci seperti Marcus Rashford yang mengalami cedera.
Penilaian John O'Shea
Performa United pada paruh pertama sempat mendapat kritik. Desakan agar Solskjaer dipecat pun sempat mengemuka. Namun, kedatangan Fernandes mengubah segalanya.
"Dia [Solskjaer] memberikan ledakan awal ketika tim tengah menjalani tren positif dan dia melewati masa di mana beberapa pemain kunci mengalami cedera, tapi kedatangan Bruno Fernandes sepertinya sangat berhasil mendongkrak semua pemain," ujar O'Shea di laman resmi Manchester United.
"Hal tersebut terjadi seiring dengan rentetan hasil bagus yang diraih tim, kembali sangat berbahaya, dan itu terjadi tanpa Marcus Rashford, yang telah terbukti menjadi pemain besar," tambahnya.
Terganggu Virus Corona
Sayang, tren positif Manchester United harus mendapat gangguan karena kompetisi dihentikan akibat wabah virus Corona. Meski demikian, O'Shea tetap mencoba mengambil sisi positif dari situasi ini.
"Sayangnya keadaan yang tidak terduga ini sedikit menghalangi semuanya, terutama Ole, tapi ini kesempatan bagi beberapa pemain yang sempat hilang untuk kembali dan bisa dimainkan," tutur O'Shea.
"Hal itu akan menjadi pendongkrak semangat bagi semuanya dan semoga kita bisa mengejar posisi empat besar," harapnya.
Hingga pekan ke-29 ketika liga dihentikan, Manchester United menempati posisi kelima di tabel klasemen dengan perolehan 45 poin, tertinggal tiga angka dari tim peringkat keempat, Chelsea.
Sumber: Manchester United FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






